Lawar Sayur Khas Bali

Mrs.Tans |IG : @tans.erni
Mrs.Tans |IG : @tans.erni @erni680
Malang

Lawar merupakan sajian khas Bali yg biasanya terdiri dari campuran daging/ayam cincang dan sayur, yg dimasak dg bumbu base genep (bumbu dasar masakan Bali).

Tradisi ngelawar (membuat lawar) sudah jadi turun temurun di kalangan masyarakat Bali, dan makanan ini sudah terkenal di seluruh Indonesia. Tidak hanya pd saat upacara saja lawar ditemui, tp lawar dpt dijumpai di berbagai pasar dan warung makan di Bali. Rasanya enak dan gurih 😉

Untuk resep ini sy tdk menggunakan daging/ayam hanya sayuran saja. Lawar ini mirip dg urap kl di Jawa, hanya bumbunya lebih lengkap.
Yuk makan sayur 😘

source : Sophie Swadeshi

- Kuliner khas daerah lain bisa dilihat di #kulinerkhasnusantaramrstans -

#CookpadCommunity_Malang
#Week12
#PejuangGoldenApron3

Lawar Sayur Khas Bali

Lawar merupakan sajian khas Bali yg biasanya terdiri dari campuran daging/ayam cincang dan sayur, yg dimasak dg bumbu base genep (bumbu dasar masakan Bali).

Tradisi ngelawar (membuat lawar) sudah jadi turun temurun di kalangan masyarakat Bali, dan makanan ini sudah terkenal di seluruh Indonesia. Tidak hanya pd saat upacara saja lawar ditemui, tp lawar dpt dijumpai di berbagai pasar dan warung makan di Bali. Rasanya enak dan gurih 😉

Untuk resep ini sy tdk menggunakan daging/ayam hanya sayuran saja. Lawar ini mirip dg urap kl di Jawa, hanya bumbunya lebih lengkap.
Yuk makan sayur 😘

source : Sophie Swadeshi

- Kuliner khas daerah lain bisa dilihat di #kulinerkhasnusantaramrstans -

#CookpadCommunity_Malang
#Week12
#PejuangGoldenApron3

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

30 menit
3 - 4 orang
  1. 7 helaikacang panjang, iris2
  2. 3 lbrdaun kol/kubis, potong2
  3. 1 buahwortel, potong korek
  4. 1/2kelapa setengah tua, parut
  5. 1/2 sdtgula pasir
  6. 1 sdtkaldu jamur
  7. 1/2 sdtgaram (sesuaikan)
  8. Bumbu Halus :
  9. 6 siungbawang merah
  10. 3 siungbawang putih
  11. 2 butirkemiri
  12. 1/2 sdtketumbar
  13. 2 cmlengkuas
  14. 2 cmkunyit
  15. 2 cmkencur
  16. 1 sdtgaram (sesuaikan)

Cara Membuat

30 menit
  1. 1

    Siapkan bahan

  2. 2

    Haluskan bumbu, parut kelapa.

  3. 3

    Tumis 1/2 bumbu halus sampai harum, masukkan kelapa parut.Aduk Rata. tumis sampai kering kecoklatan seperti serundeng. koreksi rasa. Sisihkan

  4. 4

    Tumis 1/2 bumbu sisanya sampai harum. masukkan kacang panjang & wortel. Aduk2 sampai layu.tambahkan gula pasir, garam, kaldu jamur. setelah layu, masukkan daun kol/kubis. kemudian masukkan serundeng. Aduk sebentar, matikan kompor

  5. 5

    Sajikan dg nasi hangat & lauk pendamping 😘

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Mrs.Tans |IG : @tans.erni
pada
Malang
💖Follow IG : @ tans.erni 💖- for more recipeKumpulan resep kuliner Nusantara silahkan klik 👇#KulinerKhasNusantaraMrsTansKumpulan resep lainnya :-----------------------------------#VariasiRotiTawarMrsTans#WedangMrsTans#NasiGorengMrsTans#AnekaSambalMrsTans#JusSehatMrsTans 💖 thank you & happy cooking💖
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa