Boh Manok Ngen U (Dadar Telur Kelapa)

Makanan khas daerah Aceh ini sangat diminati masyarakat Aceh tua dan muda. Di beberapa daerah bahkan makanan ini tidak hanya dijadikan lauk tapi juga pengganti makanan utama.
Boh manok (telur) dan U (kelapa), atau sering juga disebut Pizza Aceh dibuat dengan bumbu masakan khas Aceh yaitu asam sunti.
Asam sunti merupakan belimbing wuluh fermentasi yang dikeringkan sehingga dapat disimpan sampai bertahun-tahun lamanya. Sekarang sudah banyak dijadikan pasta sehingga jika ingin merasakan kelezatannya atau recook resep ini bisa praktis saja.
Selain itu, resep telur ini unik dengan adanya tambahan daun mangkok yang dibeberapa daerah di Indonesia bahkan tidak menjadikannya bahan makanan. Rasa dadar telur yang asam pedas gurih karena paduan asam sunti, cabe dan kelapa pasti akan sangat menggoda selera makan. Makan dengan nasi hangat saja akan membuat ketagihan. Kalau orang Aceh bilang, teu lom lom...
Silahkan mencoba... Nyam...
#ResepTelurkuMendunia
#ResepTelurKhasAceh
#BohManokNgenU
#AsamSunti
Boh Manok Ngen U (Dadar Telur Kelapa)
Makanan khas daerah Aceh ini sangat diminati masyarakat Aceh tua dan muda. Di beberapa daerah bahkan makanan ini tidak hanya dijadikan lauk tapi juga pengganti makanan utama.
Boh manok (telur) dan U (kelapa), atau sering juga disebut Pizza Aceh dibuat dengan bumbu masakan khas Aceh yaitu asam sunti.
Asam sunti merupakan belimbing wuluh fermentasi yang dikeringkan sehingga dapat disimpan sampai bertahun-tahun lamanya. Sekarang sudah banyak dijadikan pasta sehingga jika ingin merasakan kelezatannya atau recook resep ini bisa praktis saja.
Selain itu, resep telur ini unik dengan adanya tambahan daun mangkok yang dibeberapa daerah di Indonesia bahkan tidak menjadikannya bahan makanan. Rasa dadar telur yang asam pedas gurih karena paduan asam sunti, cabe dan kelapa pasti akan sangat menggoda selera makan. Makan dengan nasi hangat saja akan membuat ketagihan. Kalau orang Aceh bilang, teu lom lom...
Silahkan mencoba... Nyam...
#ResepTelurkuMendunia
#ResepTelurKhasAceh
#BohManokNgenU
#AsamSunti
Cara Membuat
- 1
Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe rawit, cabe merah dan asam sunti.
- 2
Iris halus daun jeruk dan daun mangkok.
- 3
Aduk rata telur, bumbu yang sudah dihaluskan, irisan daun jeruk dan daun mangkok, tambahkan kelapa parut.
- 4
Masak dengan api sedang sampai kecoklatan. Dan... Boh manok ngen u atau dadar telur kelapa siap dihidangkan.
Cooksnap
Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!
Resep Serupa
-
Telur Dadar Asam Sunti Telur Dadar Asam Sunti
Lidah orang aceh pasti ngk bisa jauh2 dari rasa asam sunti, jadi goreng telur dadar juga pakai asam sunti. Bahannya juga hampir sama dengan dadar telur pada umumnya hanya di tambahkan adam sunti saja.#CookpadCommunity_Batam Dila Abdullah -
Telur dadar Kelapa Telur dadar Kelapa
lagi kangen sama bapak, inget pernah dulu dimasakin ini sama beliau sewaktu kecil, karena terbiasa makan telur ceplok kecap setiap pagi, lalu beliau heran kenapa gak ada bosen-bosennya anak ini makan telur ceplok tiap pagi, lalu dibuatin telur dadar kelapa katanya ini lebih enak daripada telur cepklok. dan yaah benar sekali memang enak, karena enak pula masaknya, namun tetap saja tidak merubah kebiasaanku makan telur ceplok, hihihi... ... caranya memang tak semudah telur ceplok, tapi rasanya yamiii banget, dan juga gak ribet2 banget kok, seru lah .. seru masaknya nikmat makannya. Luky -
Boh Manoek U (Telur dadar kelapa) Boh Manoek U (Telur dadar kelapa)
Lagi rindu sama masakan ini, rasanya itu kayak telur dadar masakan Padang. Bedanya ini ciri khas masakan Aceh pakai asam sunti sebagai bahan dasarnya. cut nita meutia -
Telur Dadar Aceh (Dadar Kelapa) Telur Dadar Aceh (Dadar Kelapa)
Suami memang hobi makan dadar apalagi dadar khas Aceh ini karena memakai kelapa sebagai bahan isinya. Rasanya ndes sekali jangan ditanya 😄Maafkan fotonya buru2 jadi tidak sempat ditata bagus.. Irmi Fitria -
Telur Dadar Kelapa Telur Dadar Kelapa
Untuk yang kedua kalinya aku membuat telur dadar kelapa. Rasanya lebih enak dari yg pertama dulu kubuat sih..wkwkYummy 🤗😍Dan ini pertama kali juga anakku makan telur dadar kelapa..😄Ternyata suka juga anaknya. Alhamdulillah.Sila mencoba! ida mafrukha -
Boh Manok U (Telur Dadar Kelapa) Boh Manok U (Telur Dadar Kelapa)
Boh manok U / telur dadar kelapa. Salah satu olahan telur yang paling enak dimakan bareng sayur asem & Sambal. Harum kelapa nya bikin menggugah selera makan juga lho.. 😁😁 Dapurnyak -
Dadar Telur Kelapa Khas Aceh Dadar Telur Kelapa Khas Aceh
Hampir di seluruh pelosok tanah air punya resep khas telur dadar kelapa. Kali ini saya bikin versi khas Aceh#PejuangGoldenBatikApron#PekanPosbar#SerbaTeflon#IdeMasakku#CookpadCommunity_Depok#Cookpad_id Siswaty Elfin Bachtiar -
Telur dadar kelapa parut Telur dadar kelapa parut
Nostalgia...orang2 dulu suka kl masak telur dicampur sama kelapa katanya supaya jadi banyak,kadang dl si embah juga mencampur telur dadar dengan tepung karena keluarganya banyak supaya bisa cukup..... 😍Biar mantep dibuat yang pedes banget,dimaem sama nasi anget,maknyos.....kelapanya ngabisin sisa bikin urab, sebaiknya pakai kelapa muda dan sudah dikerok kulit arinya yg warna coklat. Dzakiyyah Asih P -
Dadar telur asam sunti Dadar telur asam sunti
Resep dari mamaku yg katanya dari mertua nya brrti nenekku yg asli Aceh, alhamdulillah pada suka suami dan anak2ku Harlisa (Dapur Pitom) -
Boh Manok U (Telur dadar Kelapa Khas Aceh) Boh Manok U (Telur dadar Kelapa Khas Aceh)
Assalamu'alaikum...Special edisi CS utk Ngobras di Kopijos dgn Narasumber hebat dari Aceh.dengar nama Aceh sudah familiar banget buatku, krna paksu masi berdarah Aceh juga 🤭Niat hati mau kasi surprise utk bumer tercintah dgn masakin kuliner Aceh, eh.. pas minta asam sunti (salah satu bumbu khas Aceh) malah ditanya mau bikin apa trs dikasi resep ala bumer, MasyaAllah dobel rejeki, dapet resep dari bumer dan mbak Neneng @neneng1409 🫶🏻Semoga Mbak Neneng berkenan dgn CS sederhana dariku 🙏 #Kopijos_JelajahKulinerAceh#Kopijos#Selalulstimewa#CookpadCommunity_Yogyakarta#GenerasiAprontis#Kopijos_Februari Mrs. Ferdi -
Telur Dadar Padang Telur Dadar Padang
Menurut saya resep telur dadar khas Padang ini sangat unik karena memakai bahan dasar kelapa sangrai, sehingga membuat cita rasa telur dadar khas Padang ini menjadi lebih gurih dan berbeda dengan telur dadar pada umumnya..Source : Dapur Kristianingsih#Pekan_Padang#CookpadCommunity_Tangerang Tanty suryati -
Telur dadar kelapa Telur dadar kelapa
😁 mengulang kembali sewaktu kecil makan telur dadar kelapa yang dimasak oleh BPK sewaktu mamak tidak ada di rumah dulu makan nya sampai nambah nambah minta dibuatkan lagi😂 Bunda Jasmine
Rekomendasi Resep Lainnya
Komentar