Cake Pisang Gula Palem

Vita Jaurina
Vita Jaurina @vitajaurina
Palembang, Sumatera Selatan

Halo Sobat Cookpad 😘
Perpaduan pisang dengan gula palem memang sesuatu. Wangiii. Apalagi ada tambahan bubuk kayumanisnya. Mhhh, aromatik sekali🥰. Psstt, ada 1 tambahan lagi yang membuat kue ini spesial, yaitu olesan madu diatas kuenya begitu matang. Wah, lengkap! 😋👌. Tekstur kue ini moist dan tentu saja rasanya enak.
Yuk dicoba buat Cake Pisang Gula Palemnya. Selamat mencoba dan happy baking! 😘

Source: Elvira Yus
https://cookpad.wasmer.app/id/resep/12880357-cake-pisang-gula-palem

#cookpadindonesia #cookpad #GA_TheNextLevel #cookpadcommunity #cookpadcommunity_id

*NOTE:
- Aku pakai full margarin, totalnya jadi 250 gr
- Jika pakai full margarin, jumlah pemakaian garam 1/4 sdt

Cake Pisang Gula Palem

Halo Sobat Cookpad 😘
Perpaduan pisang dengan gula palem memang sesuatu. Wangiii. Apalagi ada tambahan bubuk kayumanisnya. Mhhh, aromatik sekali🥰. Psstt, ada 1 tambahan lagi yang membuat kue ini spesial, yaitu olesan madu diatas kuenya begitu matang. Wah, lengkap! 😋👌. Tekstur kue ini moist dan tentu saja rasanya enak.
Yuk dicoba buat Cake Pisang Gula Palemnya. Selamat mencoba dan happy baking! 😘

Source: Elvira Yus
https://cookpad.wasmer.app/id/resep/12880357-cake-pisang-gula-palem

#cookpadindonesia #cookpad #GA_TheNextLevel #cookpadcommunity #cookpadcommunity_id

*NOTE:
- Aku pakai full margarin, totalnya jadi 250 gr
- Jika pakai full margarin, jumlah pemakaian garam 1/4 sdt

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam 15 menit
  1. Bahan A
  2. 150 grunsalted butter (mis, anchor)
  3. 100 grmargarin (*baca note dicerita resep)
  4. 1/2 sdtgaram
  5. 1 sdtpasta vanila
  6. 1/2 sdtessence pisang (aku skip)
  7. 100 grgula halus
  8. 100 grgula palem
  9. 225 grpisang ambon matang, lumatkan
  10. 5 butir (250 gr)telur
  11. Bahan B (aduk rata, ayak)
  12. 275 grtepung protein rendah
  13. 1 1/2 sdtbaking powder
  14. 1 sdtkayumanis bubuk
  15. Bahan C
  16. 80 grchoco chips
  17. 100 grkacang tanah kupas, sangrai (tambahan dr aku)
  18. 1 buahpisang, iris untuk toping
  19. Bahan Olesan (aduk rata)
  20. 2 sdmmargarin leleh
  21. 1 sdmmadu

Cara Membuat

1 jam 15 menit
  1. 1

    Bahan A. Didalam wadah bersih. Kocok unsalted butter dan margarin dgn mikser kecepatan tinggi selama beberapa menit sampai pucat dan sedikit mengembang. Masukkan gula halus, gula palem, garam, pasta vanila dan essence pisang (jika pakai). Kocok kembali sampai adonan pucat dan ringan (kurleb 10-15 menit). Masukkan pisang yg telah dilumatkan, kocok rata.

  2. 2

    Masukkan telur satu persatu kedalam adonan sambil dikocok dgn mikser kecepatan rendah. Kocok bergantian dengan adonan bahan B (telur-tepung-telur-tepung). Masukkan 3/4 choco chips dan 3/4 kacang sangrai kedalam adonan, aduk rata menggunakan spatula karet.

  3. 3

    Tuangkan adonan (@650gr) kedalam 2 buah loyang uk 22x10x6cm yg telah dilapisi oleh kertas roti. Taburkan sisa choco chips dan kacang sangrai keatas adonan. Letakkan irisan pisang. Panggang adonan kedlm oven yg telah dipanaskan 15mnt sebelumnya di suhu 175 C. Panggang adonan selama 45-55 mnt atau sampai matang. Lakukan tes tusuk di menit 40. Setelah matang, angkat. Diamkan 10 mnt dlm loyang. Keluarkan kue dr loyang. Oleskan permukaan kue dgn bahan olesan selagi hangat. Sajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Vita Jaurina
Vita Jaurina @vitajaurina
pada
Palembang, Sumatera Selatan
Asli orang Batak, lahir dan besar di Palembang, namun sekarang tinggal di Lithuania krn ikut Suami😊. Love to cook and bake. Semoga resep² yg aku bagi bisa menjadi inspirasi tuk kita semua🤗IG: vitajaurina
Lebih banyak

Komentar (12)

Widi
Widi @wiknding_15501279
Mba @vitajaurina tipsnya dong biar toping kacang & choco chips nya tetap dipermukaan & ga tenggelam? TRIms 🙏🥰

Resep Serupa