Udang Tahu Kuah Santan

Eva Diana
Eva Diana @cook_14ana

Ini adalah resep sederhana dari neneknya suami. Rasanya segar dan gurih, cocok untuk menu makan siang.

Udang Tahu Kuah Santan

Ini adalah resep sederhana dari neneknya suami. Rasanya segar dan gurih, cocok untuk menu makan siang.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

3 orang
  1. 250 gramudang ukuran sedang
  2. 150 gramtahu putih
  3. 5 siungbawang merah
  4. 3 siungbawang putih
  5. 2 buahcabe merah besar
  6. 7cabe merah kecil
  7. 1 buahtomat ukuran besar
  8. 1 lembardaun jeruk
  9. 1 batangdaun bawang
  10. 65 mlsantan instan
  11. 1 sdtgaram
  12. 1/2 sdtkaldu bubuk
  13. secukupnyaGula merah
  14. 700 mlair
  15. Minyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Kupas dan bersihkan udang.

  2. 2

    Potong tahu putih sesuai selera kemudian goreng.

  3. 3

    Iris bawang merah, bawang putih dan cabe merah besar kemudian tumis hingga layu.

  4. 4

    Masukkan udang dan daun jeruk, masak hingga udang berubah warna. Kemudian masukkan air dan tunggu hingga mendidih.

  5. 5

    Setelah mendidih masukkan santan, tahu goreng, gula merah yang telah diserut, cabe merah kecil utuh dan irisan tomat.

  6. 6

    Dilanjutkan dengan memasukkan garam, kaldu bubuk dan irisan daun bawang. Aduk dan koreksi rasa.

  7. 7

    Udang tahu kuah santan siap disajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Eva Diana
Eva Diana @cook_14ana
pada

Komentar

Resep Serupa