#26 Ayam Cabai Garam

Dapoer Rien
Dapoer Rien @Dapoer_Rien

Sedang ingin makan ayam tanpa kuah, dan praktis-praktis, yg bisa dimakan semua anggota keluarga, akhirnya dibuatlah ide ayam cabai garam ini dengan cara membuatnya sangat gampang. Semoga bermanfaat🙏

#26 Ayam Cabai Garam

Sedang ingin makan ayam tanpa kuah, dan praktis-praktis, yg bisa dimakan semua anggota keluarga, akhirnya dibuatlah ide ayam cabai garam ini dengan cara membuatnya sangat gampang. Semoga bermanfaat🙏

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

45 menit
5 porsi
  1. 800 grdada ayam
  2. 10 buahcabai keriting (iris kecil)
  3. 5 buahcabai rawit merah (iris kecil)
  4. 4 siungbawang putih (cincang halus)
  5. Secukupnyagaram
  6. 1 sdtlada bubuk
  7. 1 sdtbawang putih bubuk
  8. 1 sdmgula
  9. 4 sdmsagu
  10. 6 sdmterigu
  11. 2 butirtelur
  12. 3 lembardaun bawang (iris tipis)

Cara Membuat

45 menit
  1. 1

    Siapkan bahan-bahannya

  2. 2

    Potong-potong dadu ayam, masukan kocokan telur ayam, beri garam secukupnya dan sagu aduk hingga rata, diam 5 menit.

  3. 3

    Siapkan tepung di wadah lain, beri garam, lada, bubuk bawang putih.

  4. 4

    Masukan rendaman ayam satu persatu ke dalam tepung baluri hingga tertutup tepung lalu goreng di minyak panas hingga kuning keemasan.

  5. 5

    Siapkan wajan, beri sedikit minyak, tumis bawah putih cincang, lalu cabe merah dan rawit aduk-aduk hingga harum, beri garam, gula dan lada aduk lagi hingga matang. Cek rasa. Lalu masukan ayam yang telah digoreng tadi, aduk terus hingga semua tercampur rata dengan bumbu. Masukan irisan daun bawang (saya tidak memakai karena tidak ada).

  6. 6

    Cek rasa, jika sudah oke angkat dan sajikan. Beri irisan daun bawanb jika ada. Selamat mencoba 👌😋

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Dapoer Rien
Dapoer Rien @Dapoer_Rien
pada
Ibu dua anak laki-laki yang hobi mencoba resep aneka masakan unik dan menggugah selera😍
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa