Sosis Tahu Asam Manis

Linda Rais's Cooking
Linda Rais's Cooking @foodandbeverageid
Surabaya

Awal mula ingin memasak dengan Ingredients harga ekonomis dan enak :D

Sosis Tahu Asam Manis

3 orang berencana membuat resep ini

Awal mula ingin memasak dengan Ingredients harga ekonomis dan enak :D

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

20-30 minutes
4-5 orang
  1. 4 pcsSosis (Sosis instant merk Sozis)
  2. 2 pcsTahu Putih Medium
  3. 1 pcsNanas (beli yang sudah potongan di penjual buah kupasan)
  4. 1ruam Jahe
  5. 3 helaiDaun Bawang
  6. 3 pcsBawang Merah (Sesuai Selera)
  7. 2 pcsBawang Putih(Sesuai Selera)
  8. 2 pcsCabai Merah Besar
  9. 2 pcsCabai Hijau Besar
  10. 23ml(2-3tbsp) Saos Tiram (Saori sachet Saos Tiram)
  11. 3 tbspSaus Tomat
  12. 2 sdmTepung Maizena
  13. 300 mlAir (Sesuai Selera)
  14. 2tbsb Lada Bubuk
  15. 2 tbspGaram(Sesuai Selera)
  16. 3 tbspGula(Sesuai Selera)

Cara Membuat

20-30 minutes
  1. 1

    Potong tahu dibagi menjadi 6-10 potong per tahu(sesuai selera), lalu goreng setengah matang selanjutnya angkat dan tiriskan minyak

  2. 2

    Iris: bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai hijau besar dan daun bawang

  3. 3

    Potong sosis (potongan miring) dan Potong Nanas

  4. 4

    Larutkan tepung Maizena dengan air sampai larut

  5. 5

    Siapkan penggorengan untuk menggoreng bumbu(bawang merah, Bawang putih, Jahe(yg sudah di geprek), daun bawang, Cabai Merah Besar dan Cabai Hijau Besar). Goreng sekitar 5menit(atau sampai tercium bau harum)

  6. 6

    Masukan air, aduk² dan masukan gula dan garam (cicipi)

  7. 7

    Masukan: Sosis, Lada bubuk, Saus tiram dan Saus Tomat lalu aduk² sekitar 3menit lalu masukan daun bawang dan tahu. Aduk²

  8. 8

    Masukan nanas aduk dan tunggu sekitar 2-3menit lalu masukan Larutan Tepung Maizena. Aduk², Cicipi rasa, dan Sajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Linda Rais's Cooking
Linda Rais's Cooking @foodandbeverageid
pada
Surabaya
Mencoba Memasak dan Membuat
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa