Soto Ayam khas Malang

Rena
Rena @Renfoodjourney
Macau

Macau msh musim dingin dan beberapa belakangan ini di selingi hujan gemericik yg ga brenti2 dr pagi ke malam dan ke pagi lagi tentu saja aku jd makin malas ke luar rumah 🤣
dan utk menjamu perut yg sudah mulai berdangdut ria, aku mengurung diri di dapur dan alhasil terciptalah sepanci soto ayam nan sedap ini🤭🤭🤭
Selamat mencoba, kisses frm Macau.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam 30 menit
4 orang
  1. 600 gramayam (yg ada tulangnya + ceker)
  2. 1 bijikentang (iris tipis2, goreng)
  3. 1/4 buahkubis (iris2)
  4. 1 bijijeruk nipis (potong jd 4)
  5. 1 buahtomat
  6. daun bawang dan seledri secukupnya (cincang kasar, utk taburan)
  7. 4 siungbawang merah (iris halus, goreng /utk bawang goreng)
  8. 4 bijitelor (rebus, potong menjadi 2)
  9. 2 bungkuskonjac noodle, ato pake mi apa saja, rebus, tiriskan
  10. Bumbu halus
  11. 6 siungbawang merah
  12. 3 siungbawang putih
  13. 1 sdtmerica
  14. 1/2 sdtpala
  15. 5 butirkemiri
  16. 2 cmkunyit/ 1sdm kunyit bubuk
  17. secukupnyagaram
  18. 7 lembardaun jeruk (3 uleg, 4 masukkan dlm kuah)
  19. 2 buahserai (geprek)
  20. 2 lembardaun salam

Cara Membuat

1 jam 30 menit
  1. 1

    Potong2 ayam menjadi beberapa bagian, bersihkam dan potong kuku ayam. Rebus dlm air mendididih selama kurleb 5 menit dan buang airnya. Cuci ayam, rebus 2 L air, masukkan 4 lembar daun jeruk, daun salam, serai dan stlh mendidih masukkan ayamnya.

  2. 2

    Uleg semua bumbu halus kemudian masukkan ke dalam rebusan ayam.

  3. 3

    Sambil menunggu soto mendidih, iris2 kentang, rebus sebentar dan goreng sampai crispy. Goreng juga bawang merahnya.

  4. 4

    Keluarkan ayam, goreng, iris2 (boleh jg di suwir2 tergantung selera)

  5. 5

    Setelah kuah soto mendidih koreksi rasanya. Sajikan dengan bahan pelengkap yg sdh kita siapkan tadi, plus sambel dan Kerupuk udang (harusnya, tp saya tdk punya stock kerupuk udang jd saya pake kerupuk seadanya)😄

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (2)

Rey Naldi
Rey Naldi @reynaldi444
izin copy share gambar & resep2nya kak
Masak Hari Ini
Rena
Rena @Renfoodjourney
pada
Macau
Wanita biasa yang selalu berusaha melihat sesuatu dari segi positif.Cinta Makanan, binatang, sepeda dan pantai.
Lebih banyak

Resep Serupa