Bahan-bahan

6 porsi
  1. Puff pastry
  2. Tepung terigu
  3. Mentega
  4. Bahan pastry cream
  5. 50 mlsusu
  6. 75 grkrimer bubuk
  7. 60 grgula pasir
  8. 2 butirkuning telur
  9. 30 grmaizena
  10. 30 grmentega tawar
  11. 1 sdtperisa vanila
  12. 1/3 sdtgaram
  13. Topping
  14. potongKiwi,
  15. potongStroberi,
  16. potongBlueberry,
  17. kalengJeruk
  18. Bahan lainnya
  19. 2 sdtbubuk jelly
  20. 300 mlair

Cara Membuat

  1. 1

    Untuk pastry cream, panaskan susu dan krimer bubuk hingga sedikit mendidih lalu di wadah terpisah, campurkan kuning telur, gula pasir, maizena, dan garam, aduk rata

  2. 2

    Tuang campuran susu yang sudah panas secara perlahan sambil di aduk lalu masak kembali di dalam panci yang sama hingga mengental

  3. 3

    Masukkan mentega dan perisa vanila, aduk rata lalu masukkan ke dalam mangkuk sambil di saring. Tutup dengan cling wrap, dinginkan

  4. 4

    Untuk puff pastry, taburkan sedikit tepung terigu lalu pipihkan dengan rolling pin

  5. 5

    Oles loyang dengan mentega lalu tepung terigu, ratakan

  6. 6

    Potong puff pastry seukuran loyang yang digunakan, lebihkan sedikit

  7. 7

    Simpan puff pastry ke dalam loyang lalu tusuk-tusuk dengan garpu. Tumpuk dengan kertas roti dan piring atau pemberat lalu panggang di suhu 190°C selama 25 menit

  8. 8

    Sambil dinginkan puff pastry, aduk pastry cream dengan balloon whisk hingga lembut.

  9. 9

    Masukkan pastry cream lalu susun buah-buahan sebagai topping

  10. 10

    Masak jelly dengan air kemudian oleskan ke dalam buah

  11. 11

    Puff pastry fruit pie siap disajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (7)

Susan
Susan @SusanSyah1972
Chef @devinahermawan maaf mau tanya apakah jumlah susu cair pada resep pastry cream sudah benar 50ml? Bukan 500ml?

Ditulis oleh

Devina Hermawan ✅
Devina Hermawan ✅ @devinahermawan
pada
Bandung, Jawa Barat
Official Brand Ambassador of: Tefal Indonesia, Maggi Indonesia, Mie Sedaap, Filma 🇮🇩Official Site:www.devinahermawan.comBusiness Inquiries: contact@devinahermawan.com#devinahermawan
Lebih banyak

Resep Serupa