Egg Muffin

Resep Remmy
Resep Remmy @r3dappron

Berhubung para bocil adalah penggemar telur, saya pun terinspirasi untuk mencoba resep dari @MamaAL, yaitu muffin telur. Alhamdulillah para bocil suka, apalagi camilan ini punya paket komplit dalam kandungan gizinya. Cocok untuk balita sampai yang dewasa. Tentu saja isiannya disesuaikan, ya. Cuzzz..., langsung saya eksekusi resepnya dengan bahan seadanya.
Source: MamaAL
#SnapanCoboy23
#SnapanCoboy_MamaAL
#CookpadCommunity_Surabaya
#GenerasiAprontis

Egg Muffin

3 orang berencana membuat resep ini

Berhubung para bocil adalah penggemar telur, saya pun terinspirasi untuk mencoba resep dari @MamaAL, yaitu muffin telur. Alhamdulillah para bocil suka, apalagi camilan ini punya paket komplit dalam kandungan gizinya. Cocok untuk balita sampai yang dewasa. Tentu saja isiannya disesuaikan, ya. Cuzzz..., langsung saya eksekusi resepnya dengan bahan seadanya.
Source: MamaAL
#SnapanCoboy23
#SnapanCoboy_MamaAL
#CookpadCommunity_Surabaya
#GenerasiAprontis

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

60 menit
10-15 orang
  1. 4 buahtelur ayam
  2. 1 sachetsusu bubuk putih
  3. 1/2 siungBawang bombay, iris cincang
  4. 1 batangbawang pre, iris cincang
  5. 2 buahsosis, iris kecil
  6. 1/2 buahpaprika, iris kecil
  7. 1 buahtomat, iris cincang
  8. 2 sdmkeju parut
  9. 1 sdtkaldu bubuk, merica
  10. 2 sdmsaus spaghetti (resep aslinya memakai bubuk oregano tapi saya ganti berhubung stok tomat yang minim dan tidak punya bubuk oregano)
  11. 1 sdmtepung terigu serba guna (optional, karena takaran air susu saya lebih banyak dari 50ml)

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Siapkan bahan-bahan irisan.

  2. 2

    Larutkan susu + 1 sdm terigu dengan air seukuran gelas belimbing

  3. 3

    Tuang susu, keju parut, merica dan kaldu bubuk ke dalam adonan telur. Tambahkan saus spaghetti. Kocok hingga tercampur rata.

  4. 4

    Masukkan bahan irisan. Sisakan sedikit sosis dan keju untuk toppingnya nanti.

  5. 5

    Panggang dengan api kecil dan tutup pan dengan rapat. Saya memakai cetakan pan untuk apem biar praktis hehehe.... Panggang selama 10-15 menit. Di menit ke-5 bisa diberi topping sosis n keju parut. Tes tusuk dengan tusuk gigi untuk mengetahui kematangannya. (Jika tusuk gigi mulus setelah ditusukkan tandanya sudah benar-benar matang)

  6. 6

    Setelah matang, hidangkan dengan saos tomat atau saos sambal. Rasanya gurih, teksturnya lembut dan moist dengan aroma wangi susu, keju, n sosis. Yummy!

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Resep Remmy
Resep Remmy @r3dappron
pada
Seorang istri yang suka memasak praktis, tapi rasa mantap.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa