Chocolate Cookies

6 orang berencana membuat resep ini
Ola Aulya
Ola Aulya @olaaulya
Depok, Jawa Barat, Indonesia

Salah satu kue kering yg wajib di buat saat hari raya, karena texturenya renyah, rasanya khas coklat banget, manisnya pas dengan taburan chocochips
Source : Nikmatul Rosidah YT

#BALONChallenge
#MoodBooster
#CookpadCommunity_Depok
#Depok_Id

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam 30 menit
4 toples ukuran 750 ml
  1. 550 grtepung terigu kunci
  2. 4 sdmmaizena
  3. 50 grcoklat bubuk kualitas bagus
  4. 2 sdtbaking soda
  5. 350 grbuter/sy palmia royale
  6. 250 grgula halus/gula palem, resep aseli pakai 500 gr
  7. 2 bhtelur + 2 bh merah telur
  8. 150 grchocochips
  9. Sejumputgaram

Cara Membuat

1 jam 30 menit
  1. 1

    Siapkan bahan

  2. 2

    Campur semua bahan kering (terigu, maizena, baking soda dan coklat bubuk), sambil di ayak, sisihkan

  3. 3

    Campur semua bahan basah (gula, margarin, telur,garam), aduk dengan mixer, hingga creamy

  4. 4

    Campur bahan kering ke bahan basah, masukkan chocochips, aduk rata

  5. 5

    Bagi menjadi beberapa bagian, bentuk seperti tabung, simpan di frizer, setelah beku, potong2 seperti koin, tata di loyang, panggang dengan suhu 130 derajat celcius selama 40 menit (sesuaikan oven masing2)

  6. 6

    Angkat, biarkan dingin, cookies siap di nikmati, simpan di wadah kedap agar cookies tetap renyah

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Masak Hari Ini
Ola Aulya
Ola Aulya @olaaulya
pada
Depok, Jawa Barat, Indonesia
mommy nya d & d yang lagi belajar masak
Lebih banyak

Resep Serupa