Steak Sengkel Anak Rusun

Daging sengkel memiliki harga yang cukup terjangkau di pasaran. Sengkel umum digunakan dalam masakan berkuah. Sayangnya, hampir tidak ada resep yang menggunakan sengkel sebagai steak. Oleh karena itu, di sini saya mencoba mengolah sengkel menjadi steak dengan teknik dan bahan yang mudah didapat. Menurut saya hasilnya cukup memuaskan.
Cara Membuat
- 1
Kita perlu meng-empuk-an sengkel menggunakan metode 5-30-7. Pertama, rebus sengkel bersama daun bawang hingga air menggolak. Setelah air menggolak, lanjutkan merebus sengkel selama 5 menit. Panci harus ditutup selama proses merebus.
- 2
Setelah itu, matikan kompor lalu diamkan sengkel di dalam panci tertutup selama 30 menit.
- 3
Berikutnya, rebus sengkel kembali hingga air menggolak. Setelah air menggolak, lanjut merebus sengkel selama 7 menit. Pastikan panci tertutup selama proses merebus.
- 4
Angkat sengkel dari panci kemudian sisihkan. Air rebusan sengkel bisa dijadikan kaldu untuk memasak makanan lain.
- 5
Panaskan wajan anti lengket untuk memasak sengkel menjadi steak. Panaskan tanpa minyak sayur hingga wajan panas (mengeluarkan asap).
- 6
Sambil menunggu wajan panas. Lumuri sengkel dengan minyak sayur hingga merata. Lalu, taburi sisi atas dan bawah sengkel dengan garam hingga merata.
- 7
Setelah wajan panas, masak sengkel di atas wajan. Masak sisi atas dan bawah sengkel masing-masing selama 1 menit. Jangan menekan-menkan sengkel ke wajan. Biarkan matang dengan sendirinya.
- 8
Masukkan margarin lalu tunggu hingga margarin meleleh.
- 9
Jika margarin sudah meleleh, masukkan bawang putih yang sudah digeprek. Taburkan lada bubuk dan ketumbar. Lalu, masak sengkel selama 1 menit.
- 10
Miringkan wajan hingga margarin menggenang, lalu ciprat-cipratkan margarin ke sisi atas sengkel selama 1 menit menggunakan sendok.
- 11
Angkat steak sengkel dari wajan kemudian sisihkan. Diamkan steak selama 30 menit sebelum dipotong.
- 12
Sisa margarin bisa digunakan untuk membuat saus steak. Masukkan semua bahan saus steak, kemudian aduk-aduk hingga merata dan panaskan selama kurang lebih 1 menit. Setelah matang, pindahkan saus ke mangkuk.
- 13
Setelah 30 menit, potong-potong steak sesuai selera, lalu tuangkan saus steak ke atasnya. Steak siap dinikmati.
Cooksnap
Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!
Ditulis oleh
Resep Serupa
-
Steak ala Waroeng Steak Steak ala Waroeng Steak
Berawal dari suami doyan banget makan steak di waroeng steak memang bukan termasuk steak yang enak banget tp steak ini mengingatkan jaman2 dulu masih kuliah dan SMA karna harganya sangat terjangkau dengan uang jajan yang gak seberapa Sudah bisa makan steak. Ni made ayu Purnami -
Steak Kampung + Mushroom Sauce Steak Kampung + Mushroom Sauce
Jadi saya kebanyakan beli daging... 😂 Jadilah akhirnya bikin steak. Namun berhubung daging sapi biasa yang saya beli di pasaran tak sebagus sirloin impor ituhh, maka agar empuk, dagingnya harus dilunakkan dulu dengan presto. Jika anda memiliki daging sirloin sebagai bahan, maka tahap presto dagingnya bisa dilewati. Sila dicobaa! 😁 Suci Nabbila -
Beef Steak Ekonomis Beef Steak Ekonomis
Salah 1 hikmah dibalik adanya covid 19, jadi termotibasi mencari resep-resep masakan ala2 resto.Demi mengobati makan masakan resto.Salah 1 menu favorite di keluarga kecil Saya adalah beef steak ini.Kenapa Saya bilang beef steak ekonomis, Karena ini dibuat dari daging biasa yang harga per kg nya ya seharga daging biasa.Kalo daging khusus steak yang dijual per potong jauhhhh...Harga daging khusus steak 1 porsi, dibelikan daging biasa sudah bisa 3 porsi. Dina -
Steak Wagyu Steak Wagyu
Pas belanja daging ada wagyu buat steak, sekalian beli deh karena pengen coba bikin.. Ternyata hasilnya alhamdulillah memuaskan.. Dagingnya lembut banget.. Rasanya juga enaak.. Ga percuma deh coba beli, harganya jauuuh banget daripada di restoran.. Hemat banyak deh#BerburuCelemekEmas#Resolusi2019#mingguke37 Soulma Arum Mardiana -
Beef Steak / Steak Daging Sapi Teflon Homemade Beef Steak / Steak Daging Sapi Teflon Homemade
Simpel banget tp enaaak. Ini saya pake bahan seadanya 😂 ga ada buncis pake kacang panjang wkwkwk maksa sih yaaa tp gpp demi memuaskan keinginan utk makan steak 😂 Wistara 👩🏻🍳 -
Resep Beef Steak, Crispy Beef Steak, & Crispy chicken Steak Resep Beef Steak, Crispy Beef Steak, & Crispy chicken Steak
Suka banget makan steak di resto, seperti di Waroeng steak (Steak and Shake) Kampoeng steak dll.Aq sukany steak yg ad tepungnya gt (crispy steak namanya) . Kali ini bkin lgsg 3 macam karena ada yg request steak ori tanpa tepung 😁Setelah nyari-nyari resep yang rasa bumbunya bisa mirip2 , Akhirnya nemu resep yang pas dan mudah. Bahkan lebih enak menurut saya . Hehe selera ya.Ini resep dari beberapa sumber termasuk resep mbak icha irawan yg sudah saya modifikasi Reni Cebi -
Steak Homemade Steak Homemade
#homemadesteak #rasagakjauhbedaRequest anak² mau makan yg nama nya steak, bosen buat daging di gitu²in mulu, yuk bikin steak, bikinnya ternyata lebih simple lohh.. 😁 Hasami_Kitchen -
Beef Steak Beef Steak
Posbar Komjak Minggu ini jalan2 keliling Eropa #CFDJatinegara_KelilingEropa. Nah kali ini saya masak kesukaan anak lanang dan pak Su 🤭 Daging Sapi Steak, ceritanya lagi sok eropah lah 🤣, sedikit mengulas asal usul kata steak ini, sebuah sumber mengatakan bahwa Daging Steak Sapi pertama kali diperkenalkan oleh Negara Spanyol ke Negara Mexico pada abad ke 16. Namun Kata Steak sendiri berasal dari Bahasa Skandinavia “steik” atau “stickna” dalam dialek Bahasa Inggris Tengah dari pertengahan Abad ke-15. Menurut referensi pertama dari the Oxford English Dictionary, kata ‘steak’ memiliki arti irisan daging tebal yang dipanggang atau digoreng. (Sumber https://steakysteve.com/)Kini steak tidak asing lagi bagi lidah semua orang di berbagai belahan dunia. Saking populernya hidangan ini, hampir setiap negara memiliki cara memasak dan saus pendamping yang beraneka ragam. Steak dimasak dengan perpaduan berdasarkan ciri masing-masing daerah. Kalau kalian suka steak dengan saus seperti apa?#TidakSekedarMemasak #CookingWithHeartEatingWithLove#CookpadCommunity_Jakarta#CookpadBakingCommunity#CFDJatinegara_KelilingEropa Lovelychef By TieDQ -
Steak Tempe Steak Tempe
Olahan steak di dunia ini menemukan jati dirinya pada abad ke-16 tepatnya pada tahun 1540 oleh bangsa Spanyol ke Meksiko.Sebenarnya steak telah ada satu abad sebelumnya di lingkaran daerah Skandinavia karena nyatanya kata "steak" sendiri berasal dari bahasa sana.Awalnya daging sapi menjadi bahan steak yang lumrah digunakan. Namun seiring dengan perkembangan zaman, bahan dasar steak pun menjadi sangat beragam. Daging kambing, ayam, ikan dori adalah tiga bahan dasar steak yang kerap ditemui di ranah kuliner dunia.Dan berbahagialah kita karena memiliki satu bahan makanan yang dapat dirubah menjadi steak. Iyak, gak hanya Ksatria Baja Hitam saja yang bisa berubah, lha tempe juga bisa berubah menjadi steak, cadaassss!Untuk pengolahan steak tempe kali ini sebagai #PejuangGoldenApron3, saya me-recook resepnya Mbak Ina Silvia dengan sedikit tambahan bahan sana-sini. Terima kasih Mbak In. Ika Septi -
Blackpepper Sirlion Steak (Steak Daging Sapi Lada Hitam) Blackpepper Sirlion Steak (Steak Daging Sapi Lada Hitam)
Buat steak yang simple itu ga mustahil ternyata, setelah riset sana sini dan request an suami, akhirnya kebuat juga ini steak. Super yummy dan ga kalah sama steak restoran ! 😂 Sheny Novindra Dewi -
Steak homemade ala chef amel Steak homemade ala chef amel
Gak punya cukup uang buat beli steak di restauran, akhirnya aku buat ajah steak dirumah ♥️♥️ amelS -
Beef Steak Beef Steak
Lagi kepingin makan steak, kebetulan ada teman yang jualan Frozen Food lagi pasang foto jualannya daging beef steak ekonomis, langsung deh pesan antar 😂🤭 tinggal bikin brown sauce nya, (sumber resep : @norisadhi ) dan jadilah beef steak ala² kafe yang enaaaak buat anak² 🥳#CookpadCommunity_Palembang#PejuangGoldenBatikApron Adelia Firdaus
Rekomendasi Resep Lainnya
Komentar