Kue Sus

Yuliana Law
Yuliana Law @Dapur_Ana_2921
Tangerang

Sumber Resep : Tintin Rayner.
Kue Sus banyak di gemari orang, ternyata bikinnya tidak susah dan termasuk cepat. 1 resep ini, saya bisa dapat sekitar 20an pcs, jd sangat hemat, karena mgganti dg bahan ekonomis spt margarin, air (tanpa susu) pun tidak kalah enak jika menggunakan butter dan susu. Yuk di cobain bund..

Kue Sus

Sumber Resep : Tintin Rayner.
Kue Sus banyak di gemari orang, ternyata bikinnya tidak susah dan termasuk cepat. 1 resep ini, saya bisa dapat sekitar 20an pcs, jd sangat hemat, karena mgganti dg bahan ekonomis spt margarin, air (tanpa susu) pun tidak kalah enak jika menggunakan butter dan susu. Yuk di cobain bund..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

24-25 pcs
  1. 100 gramtepung protein sedang
  2. 50 gramtepung protein tinggi
  3. 150 gramair putih
  4. 100 gramsusu cair full cream (me : air putih)
  5. 100 gramsalted butter (boleh diganti dengan margarin)
  6. 4 butirtelor suhu ruang (kalo telor nya kecil, bisa jadi 5, tergantung tekstur dari adonannya)
  7. sejumputgaram dan gula

Cara Membuat

  1. 1

    Panaskan oven 200 dercel. Kalo saya, nyalakan kipasnya juga.

  2. 2

    Panaskan susu cair, air dan butter serta gula dan garam, sampai mendidih, matikan api, angkat dari kompor.

  3. 3

    Masukkan tepung terigu, aduk menggunakan spatula sampai berbongkah-bongkah

  4. 4

    Naikkan kembali ke atas kompor, aduk terus menggunakan api kecil, sampai bener-bener kalis. Matikan api

  5. 5

    Tunggu adonan sudah hangat, masukan telor satu persatu sambil diaduk sampai mendapatkan tekstur yang diinginkan. Pastikan 1 telor rata, baru masukkan telor yang lain. Atau jika telor sudah dikocok,masukkan sedikit demi sedikit.

  6. 6

    Tes adonan dengan cara angkat adonan menggunakan spatula, adonan harus bisa menggantung, kental licin seperti lem, jika adonan tidak bisa menggantung, berarti boleh tambahkan 1 telor lagi.

  7. 7

    Masukkan adonan ke dalam pipping bag yang sudah dipasang spuit dan bentuk di atas loyang yang sudah dialasi baking paper. Kalo saya, saya spuit di loyang pie susu, yang sudah dioleskan margarin, sehingga ukurannya bisa lebih seragam.

  8. 8

    Panggang di suhu 200 dercel, kurleb 20-25 menit sampai kokoh dan mulai keluar busa-busa kecil di permukaan, lalu turunkan suhu menjadi 180 derajat celciusdan panggang lagi 20 menit sampai matang

    Me : suhu 190 dercel, panggang sekitar 35 menit.
    Note : Oven jangan dibuka-buka, karena kue sus membutuhkan suhu tinggi supaya mengembang sempurna dan kopong.

  9. 9

    Angkat dan dinginkan sebelum di sput dg vla.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Yuliana Law
Yuliana Law @Dapur_Ana_2921
pada
Tangerang
Now just only a full time mom who doesn't stop learning to cook & bake for my little family
Lebih banyak

Komentar

Omah Garut
Omah Garut @cook_39813971
kalau untuk isi dlm sus apa saja bahannya

Resep Serupa