Bubur Jali Hanjali Barley khas Betawi

2 orang berencana membuat resep ini
Puspitasari Anggradewi
Puspitasari Anggradewi @PuspitaHassei
Bekasi

Sempat bingung mau masak apalagi secara mayoritas masakan betawi udah pernah saya tulis di cookpad hahaha. Tapi akhirnya teringat resep sarapan satu ini.

Pertama makan ini sempet bingung, ini apa si kayak bubur merah tapi kok kenyal-kenyal. Tapi ga pernah nemu yang jual di sekitaran rumah.

Ternyata masakan khas betawi ini terbuat dari jali a.k.a barley. Seperti lagu juga kan ini si Jali Jali.

Buatnya simpel cuma harus preparation H-1 karena mirip kacang hijau, biji jali ini harus direndam dulu semalaman agar ga ngabisin gas kompor wakakakka.

#KhasBetawi
#Kombes_KhasBetawi
#GAS2025
#CookpadCommunity_Bekasi

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
2 orang
  1. 100 grambiji jali / barley
  2. 80 gramgula merah (dua keping)
  3. 1 sdmgula pasir
  4. 1/2 sdtgaram
  5. 1 buahdaun pandan
  6. 250 mlair (secukupnya)
  7. Kuah
  8. 65 mlsantan instan segitiga
  9. 100 mlair (silahkan disesuaikan selera)
  10. 1/4 sdtgaram

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Siapkan biji jali. Rendam dengan air semalaman. Buang airnya.

  2. 2

    Serut gula merah (opsional tapi agar lebih mudah larut)

  3. 3

    Didihkan air dengan daun pandan. Setelah mendidih, masukkan jali dan rebus hingga jali memiliki tekstur yang diharapkan.

  4. 4

    Tambahkan gula merah, gula pasir dan garam.

  5. 5

    Aduk rata terus hingga air sangat sedikit. Untuk tekstur terserah ya apakah mau tetap kenyal atau dibuat lebih lembut lagi dengan menambahkan air.

  6. 6

    Untuk kuah saya geng malas jadi cuma saya campur. Tapi kalau mau dididihkan dulu santannya juga lebih baik karena lebih tahan lama.

  7. 7

    Siram bubur jali dengan kuah santan. Selamat menikmati.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Puspitasari Anggradewi
Puspitasari Anggradewi @PuspitaHassei
pada
Bekasi
Akun sharing antara saya dan anak saya umur 9 tahun. Hasil masakan dia akan saya upload juga ke cookpad ini.
Lebih banyak

Resep Serupa