Cumi tahu tepung saus asam pedas

Intan Machmud Taher
Intan Machmud Taher @cook_12128520
DKI Jakarta

Pagi-pagi ketukang sayur, eh ternyata sisa cumi sama tahu putih aja. Olah jadi satu deh buat sarapan.

Cumi tahu tepung saus asam pedas

3 orang berencana membuat resep ini

Pagi-pagi ketukang sayur, eh ternyata sisa cumi sama tahu putih aja. Olah jadi satu deh buat sarapan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 bungkuscumi-cumi
  2. 1Tahu putih ukuran besar
  3. 1 sachettepung bumbu
  4. 5 siungbawang merah
  5. 2 siungbawang putih
  6. 5cabai merah
  7. Daun seledri
  8. Garam
  9. Penyedap rasa
  10. Lada bubuk
  11. Saus tomat & saus sambal
  12. Minyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih cumi. Potong berbentuk ring

  2. 2

    Cuci bersih tahu. Potong dadu.

  3. 3

    Tambahkan tepung pada cumi dan tahu. Goreng bergantian hingga matang.

  4. 4

    Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai hingga harum. Masukan air secukupnya. Tambahkan garam, penyedap rasa, saus tomat dan saus sambal sesuai selera.

  5. 5

    Masukan cumi dan tahu yang sudah digoreng bersama tepung kedalam wajan Saus. Masak hingga Saus mengental. Siap sajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Intan Machmud Taher
Intan Machmud Taher @cook_12128520
pada
DKI Jakarta
Muti dari dua orang putra yang gemar memasak meski dengan peralatan dan bahan layaknya anak kost. Memasak dengan cara standard dan super simple, yang penting cita rasa cocok di lidah Hehehee
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa