Sup Tomat Daging Cincang Tahu

40 orang berencana membuat resep ini
Bernadetha Raharjo
Bernadetha Raharjo @bernadetha_r
Hsinchu City, Taiwan

Resep menarik meskipun simpel dari bahan maupun cara membuatnya. Bisa untuk variasi tahu dan cincang kalo sedang habis ide. Resep diambil dari mbak Indry Hapsari.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

20 menit
2 porsi
  1. 100 grdaging cincang (daging apapun bisa)
  2. 3 buahtomat merah, dihancurkan pakai blender atau iris kasar
  3. 3 buahtahu putih kecil, potong dadu
  4. 2 siungbawang putih, cincang halus
  5. 1 siungbawang merah, iris halus
  6. 1/4 buahbawang bombay, iris
  7. secukupnyaair
  8. secukupnyaminyak untuk menumis
  9. secukupnyagaram

Cara Membuat

20 menit
  1. 1

    Masukkan daging cincang ke wajan dengan sedikit air (atau minyak), masak hingga daging matang

  2. 2

    Singkirkan daging cincang yang sudah matang ke pinggir wajan. Masih menggunakan wajan yang sama, tambahkan minyak sedikit untuk menumis bawang putih dan bawang merah, lalu masukkan bawang bombay, tumis hingga harum.

  3. 3

    Tambahkan air, masukkan puree tomat dan tahu putih. Aduk hingga rata. Sesaat sebelum kompor dimatikan, tambahkan garam secukupnya, tes rasa. Lalu angkat.

  4. 4

    Tuang ke dalam mangkok dan siap untuk dihidangkan. Mudah kan?

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Bernadetha Raharjo
Bernadetha Raharjo @bernadetha_r
pada
Hsinchu City, Taiwan
Member #istriimporclub yang jauh dari jajanan pinggir jalan nusantara, juga penasaran dgn masakan lokal tempat saya tinggal saat ini; yang akhirnya mencoba praktek sendiri di rumah
Lebih banyak

Resep Serupa