Ayam Gulai Rica-Rica

Lina Puspita Sari
Lina Puspita Sari @cook_4071557
Jakarta Timur

Sebetulnya gatau ini ayam gulai atau Rica-Rica karena bahannya ga seribet gulai dan sepertinya ga seperti Rica-Rica juga tp cuman karena makannya enak bgd ditambah kemangi soo ini mungkin gulai Rica-Rica hahaha atau anda bisa abaikan judulnya aja.. yang pasti ini makanan kesukaan suami jadi walaupun menurut saya lumayan ribet tapi tetap senang bikinnya hehe ^_^

Ayam Gulai Rica-Rica

Sebetulnya gatau ini ayam gulai atau Rica-Rica karena bahannya ga seribet gulai dan sepertinya ga seperti Rica-Rica juga tp cuman karena makannya enak bgd ditambah kemangi soo ini mungkin gulai Rica-Rica hahaha atau anda bisa abaikan judulnya aja.. yang pasti ini makanan kesukaan suami jadi walaupun menurut saya lumayan ribet tapi tetap senang bikinnya hehe ^_^

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

60 menit
4 porsi
  1. 1/2 ekorayam
  2. 1 siungbawang putih
  3. 5 siungbawang merah
  4. 3 cmkunyit
  5. 3 cmlengkuas
  6. 2 cmjahe
  7. 2 buahkemiri
  8. 1 sendok tehketumbar yang sdh disangrai
  9. 10 buahcabe merah keriting
  10. 1 sendok tehgaram
  11. 1 sendok tehpenyedap rasa
  12. 650 mlair putih matang
  13. 1 buahsantan kara
  14. 6 buahcabe rawit merah
  15. secukupnyabawang goreng
  16. pelengkapdaun kemangi

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Cuci bersih ayam dan bahan bahan lainnya.

  2. 2

    Ulek / haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah keriting, kunyit, jahe, lengkuas, ketumbar, kemiri. Siapkan wajan beri 6 sendok makan minyak goreng. Tumis bahan yang sudah di haluskan.

  3. 3

    Tambahkan 500ml air lalu masukkan ayam. Masak 40menit atau hingga air sedikit surut ,masak dgn api sedang. Setelah itu aduk sebentar 5 menit lalu masukkan santan dan cabe rawit merah tambahkan 150ml air. Masak selama 15-20menit sambil diaduk" tiap bbrp menit. Beri garam dan penyedap rasa.

  4. 4

    Setelah bumbu meresap dan ayam empuk angkat lalu beri bawang goreng dan kemangi yg telah dicuci bersih sbg pelengkap. Dan hidangan siap disantap^^

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Lina Puspita Sari
Lina Puspita Sari @cook_4071557
pada
Jakarta Timur
simple cooking^^ lebih sehat lebih hemat♥
Lebih banyak

Komentar (4)

Nur Aziz
Nur Aziz @cook_4662724
Yang bikin resep ini kreativ, soalnya ada paduan antara rica rica dan gulai

Resep Serupa