Bahan-bahan

45 menit
6 porsi
  1. 1/2 kgDaging Sapi Segar (jangan yang frozen yaa kalo bisa)
  2. 1 onsCabai Merah Keriting
  3. 6 siungBawang Putih
  4. 3 sendok tehGaram
  5. 250 mlMinyak Goreng
  6. 1 literAir (Untuk Merebus Daging)

Cara Membuat

45 menit
  1. 1

    Cuci bersih daging, lalu didihkan air,masukan 2 sendok teh garam, lalu masukan daging yang masih utuh,rebus selama 30 menit.

  2. 2

    Sambil merebus daging, haluskan cabai merah dan bawang putih. Kebetulan saya menggunakan blender untuk menghaluskan ya mom.. Jangan terlalu lama saat menghaluskan di blender atau saat di ulek, biarkan agak sedikit kasar.

  3. 3

    Setelah 30 menit, angkat daging. Cuci kembali. Lalu potong daging, ukuran besar atau kecil sesuai selera. Kebetulan saya memotong agak tipis tapi sedikit lebar. Kurang lebih setelah dipotong menjadi 20 pc

  4. 4

    Panaskan minyak goreng 250ml didalam wajan, lalu goreng daging sampai terendam bolak balik sebentar hingga berubah warna. Sampai daging habis.

  5. 5

    Setelah semua daging di goreng, kurangi minyak tersebut sisakan kira2 3 sendok makan, lalu masukkan cabai yang sudah dihaluskan, tumis sampai matang. Tambahkan 1 sendok teh garam atau sesuai selera ya mom. Aduk2 sampai rata.. pindahkan ke wadah...taraaaa sapi goreng balado siap untuk disantap.. happy cooking mom smua..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Inda Ms Alpacino
pada
Aditiawarman
Happy mom.. Happy wife.. and I'm happy banker..
Lebih banyak

Komentar (2)

Iqbal H
Iqbal H @kotekasederhana
ga harus 'Mom' utk nyoba resep mantep ini.. ane soba ya sist! :)

Resep Serupa