Ayam Cabe Hijau Koto Gadang

Dian Noviany
Dian Noviany @diannoviany
Singapore

Beberapa hari lalu beli ayam cabe ijo dari restoran artis terkenal tapi ga puas dengan rasa dan porsinya. So, kemaren chat sama sahabat yang asli dari Koto Gadang (ayam cabe ijo ini masakan asli daerah Koto Gadang) minta resep leluhur 😂😆 Dan saya bela2in masaknya malem2, alhamdulillaaah JADI dan rasanya Alhamdulillaaah,.. pengen nambah terusssss,.. Saya juga kaget kok bisa enak banget berasa makan di kampung sendiri 😍😍😍

Ayam Cabe Hijau Koto Gadang

93 orang berencana membuat resep ini

Beberapa hari lalu beli ayam cabe ijo dari restoran artis terkenal tapi ga puas dengan rasa dan porsinya. So, kemaren chat sama sahabat yang asli dari Koto Gadang (ayam cabe ijo ini masakan asli daerah Koto Gadang) minta resep leluhur 😂😆 Dan saya bela2in masaknya malem2, alhamdulillaaah JADI dan rasanya Alhamdulillaaah,.. pengen nambah terusssss,.. Saya juga kaget kok bisa enak banget berasa makan di kampung sendiri 😍😍😍

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 ekorayam kuliti, potong 12
  2. 5 siungbawang merah, iris
  3. 3 siungbawang putih, iris
  4. 2 lembarDaun salam
  5. 2 lembarDaun jeruk
  6. 2 batangSerai geprek
  7. 1 lembardaun kunyit
  8. Bumbu Halus
  9. 200 gramcabe hijau (ditempat saya ga ada cabe keriting)
  10. 50 gramcabe rawit
  11. 10 siungbawang merah
  12. 7 siungbawang putih
  13. 2 ruasjahe
  14. 2 ruaslengkuas
  15. 1/2 ruaskunyit
  16. 5 butirkemiri
  17. 1/2 sdtmerica
  18. 1 sdtgaram (secukupnya)

Cara Membuat

  1. 1

    Bersihkan Ayam, lumuri dengan iar jeruk nipis. Diamkan 20-30 menit

  2. 2

    Giling Bumbu Halus. Saya pisahin, cabe hijau dan cabe rawit. Kemudian sisanya bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, kemiri, kunyit, merica dan garam

  3. 3

    Tumis irisan bawang merah, bawang putih sampai wangi, lalu masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai

  4. 4

    Tambahkan bumbu halus, aduk sampai wangi

  5. 5

    Masukkan potongan ayam, aduk, sampai minyak ayam keluar. Aduk terus sampai matang, jika kering boleh tambah sedikit air

  6. 6

    Setelah masak, siap untuk dihidangkan 😍

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Dian Noviany
Dian Noviany @diannoviany
pada
Singapore
a wife, daughter, sister, and best friend
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa