Bihun Goreng Putih

dinita
dinita @dinita
Bekasi

Anak bungsuku terkadang mogok makan nasi, maka untuk penggantinya aku buatkan bihun goreng. Pasti makannya lahap kembali :)
Oya, bihun goreng ini enaknya ditambah sayur, sejenis sawi. Tapi, di resep ini aku ga pakai karena anakku makan bareng sayur sop, maklum masih balita belum mahir mengunyah sawi :D #5resepterbaruku

Bihun Goreng Putih

5 orang berencana membuat resep ini

Anak bungsuku terkadang mogok makan nasi, maka untuk penggantinya aku buatkan bihun goreng. Pasti makannya lahap kembali :)
Oya, bihun goreng ini enaknya ditambah sayur, sejenis sawi. Tapi, di resep ini aku ga pakai karena anakku makan bareng sayur sop, maklum masih balita belum mahir mengunyah sawi :D #5resepterbaruku

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bihun (aku biasa pakai cap Tiga Berlian atau AAA)
  2. Baso 8 Butir, iris-iris atau bisa pakai daging ayam potong dadu
  3. Daun Bawang iris-iris
  4. secukupnyaGaram
  5. secukupnyaAir
  6. Bumbu Halus
  7. Bawang Putih
  8. Ebi
  9. Lada

Cara Membuat

  1. 1

    Rendam bihun dalam air hangat 5-10 menit dan tiriskan.

  2. 2

    Tumis bumbu halus sampai warnanya menguning.

  3. 3

    Masukkan daun bawang dan baso/daging ayam, aduk rata. Kemudian tambahkan air, masak hingga baso/daging ayam matang.

  4. 4

    Masukkan bihun, aduk hingga bumbu merata. Tambahkan garam sesuai selera. Koreksi rasa. Masak sampai air menyusut dan siap disajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
dinita
dinita @dinita
pada
Bekasi
Mother of two cute child and two little angels in heaven
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa