Oseng Daging Sapi Saus Tiram Pedas

Viera Premiersta
Viera Premiersta @cook_4670688
Yogyakarta

Idul Adha pertama bersama suami, membuat ide masak memasak semakin meningkat. 😊Alhamdulillah dapat daging kurban cukup banyak, akhirnya saya buat 2 menu spesial untuk suami tercinta.😇
Menu satunya ada di resep selanjutnya ya...
Pilihan memasak oseng karena suami sangat suka berbagai masakan oseng.
Dan oseng daging sapi ini bakal jadi menu favorit sampai anak cucu saya nanti karena rasanya nempel di lidah. Kalau kata suami,
"Masakan Bunda paling Enaakk".
:) :)

Selamat mencoba Bunda...☺

Oseng Daging Sapi Saus Tiram Pedas

Idul Adha pertama bersama suami, membuat ide masak memasak semakin meningkat. 😊Alhamdulillah dapat daging kurban cukup banyak, akhirnya saya buat 2 menu spesial untuk suami tercinta.😇
Menu satunya ada di resep selanjutnya ya...
Pilihan memasak oseng karena suami sangat suka berbagai masakan oseng.
Dan oseng daging sapi ini bakal jadi menu favorit sampai anak cucu saya nanti karena rasanya nempel di lidah. Kalau kata suami,
"Masakan Bunda paling Enaakk".
:) :)

Selamat mencoba Bunda...☺

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

15 menit
5 porsi
  1. 500 gramdaging sapi
  2. 3 siungbawang putih
  3. 7 siungbawang merah
  4. 1 siungbawang bombay
  5. 4 buahcabe rawit merah
  6. 2 buahcabe merah keriting
  7. 2 ruas jarilaos
  8. 3 ruas jarijahe
  9. 3 lembardaun salam
  10. 1 sendok makanminyak goreng
  11. 2 sendok makansaus tiram
  12. 2 jumputgaram dapur
  13. 2 sendok makankecap manis

Cara Membuat

15 menit
  1. 1

    Geprek bawang putih, iris bawang merah dan bawang bombay. Iris sesuai selera cabe rawit merah dan cabe merah keriting. Geprek laos dan jahe.

  2. 2

    Kemudian panaskan minyak goreng lalu tumis bawang putih, bawang merah, bawang bombay, cabe rawit merah, cabe merah keriting, laos, jahe beserta daun salam. Setelah wangi aromanya, tuangkan kuah kaldu rebusan daging sapi yang sudah saya rebus sebelumnya selama 30 menit, sebanyak 300 ml. Tunggu hingga mendidih.

  3. 3

    Setelah mendidih, tuang saori, kecap manis dan garam. Lalu masukkan daging sapi yang sudah saya rebus sebelumnya tadi. Masak hingga kuah kaldu meresap dan berkurang. (Foto daging sapi tidak sempat difoto)

  4. 4

    Setelah kuah berkurang, koreksi rasa. Masakan siap dihidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Viera Premiersta
Viera Premiersta @cook_4670688
pada
Yogyakarta
Happy Wife Happy Mom 😊 Barakallah 😇
Lebih banyak

Resep Serupa