Nastar Apel

walau lebaran tlah berlalu, manda tetep mau posting nastar lagi.. cookies yang tak lekang oleh waktu ini. biasanya kala lebaran, manda bukan hanya buat nastar klasik tapi manda juga buat nastar apel, biar makin cerah mejanya..hehehe.. #CookpadCommunity_Yogyakarta yang #SelaluIstimewa bersama team #PejuangGoldenApron3 #Yoglosemar
Nastar Apel
walau lebaran tlah berlalu, manda tetep mau posting nastar lagi.. cookies yang tak lekang oleh waktu ini. biasanya kala lebaran, manda bukan hanya buat nastar klasik tapi manda juga buat nastar apel, biar makin cerah mejanya..hehehe.. #CookpadCommunity_Yogyakarta yang #SelaluIstimewa bersama team #PejuangGoldenApron3 #Yoglosemar
Cara Membuat
- 1
Siapkan selai apel yang sudah di bentuk bulat. sisihkan. Campur margarin, mentega dan gula halus, mixer hingga lembut dan tercampur rata. maks 2 menit. kemudian tambahkan kuning telur, mixer sebentar, cukup sampai rata saja
- 2
Campur semua bahan kering jadi satu, aduk rata. masukkan dalam adonan cream, aduk rata. tambahkan dengan essence pandan dan pewarna hijau, aduk rata. ambil 1 genggam adonan, tambahkan dengan sedikit lagi pewarna hijau. sisihkan
- 3
Ambil adonan, bentuk bulatan, ukuran 1/2 sdm sekitar 7-8 gram (saya pakai sendok takar) pipihkan, isi dengan selai apel. bulatkan lagi. kerat pinggirnya 5 keratan, biar bentuknya seperti labu. hias dengan cengkih dan daun (dari adonan yg lebih hijau tadi)
- 4
Letakkan dalam loyang, oven dengan suhu 160- 170 dercel hingga matang, Keluarkan dari oven, tunggu benar - benar dingin baru simpan dalam stoples kedap udara.
Resep Serupa
-
Nastar Apel Nastar Apel
Bentuknya bulat biasa, tanpa pewarna, hanya isiannya terbuat dari selai apel. Terinspirasi dari Manda @pawon mommy najam nih... Gegara papa gak boleh makan asem2 kaya nanas (tapi kan di masak ya? 😆) jadi yah, dituruti saja. Sekalian cemilan buat menjelang hari Natal. Tapi maaf... Hanya pencitraan saja, bikin ini ternyata 2 hari habis dicemilin sama papa dan si unyil. Ternyata pada suka, apalagi rasanya gak beda jauh sama isian selai nanas.Yuk dicoba mom..#SiKecilSukaNgemil#CookpadCommunity_Yogyakarta#SelaluIstimewa#GA_TheNextLevel Imelda (Dapur Momji) -
Nastar Apel Nastar Apel
Waktu lebaran mau bikinin anak sesuatu yg lain...lantas terpikir nastar.tapi dengan bentuk yang lain...Dan akhirnya tercipta bikin bentuk apel aja.dan anakku suka banget...ku upload ke sosmed..malah ada yg pesan.alhamdulillah😄 Feyzah Irawan -
Nastar Apel Nastar Apel
Punya apel manalagi kalau dibuat jus seger, tapi ampasnya sayang kalau dibuang banyak seratnya. Coba dibuat selai apel saja terus bikin nastar apel deh. Ternyata enak juga rasa apel,bisa untuk variasi nastar selain memakai selai nanas. Untuk bentuknya sesuai selera ya boleh bentuk bulat. Untuk menghemat waktu saya buat seperti bentuk daun/perahu, selainya pun jadi lebih banyak dan terasa, hemat olesan kuning telurnya juga 😁👍#PejuangGoldenBatikApron Lusy Kitchen 👩🍳 -
-
nastar apel nastar apel
Rencana mau buat nastar nanas, tapi karena si kecil ndak suka nanas, akhirnya buat selai apel yg ada dikulkas. Karena apel tinggal 1 buah, jadi buat resep kue nya juga setengah adonan. sulistyowati andi -
Nastar Nastar
Apa kabarnya kue kue lebaran teman-teman? Nastarnya masih ada atau sudah ludes nih? Primadona setiap Ramadhan dan Lebaran.Meski ribet bikinnya, nastar wajib ada ya saat lebaran tiba. Kadang juga sebelum lebaran juga udah abis hihihi.NastarSource : Ayu AudreyRebake : Vira elvira Agustina -
Nastar Nastar
Nastar adalah sejenis kue kering yang diisi dengan selai buah nanas. Bentuk kue ini bulat-bulat dengan diameter sekitar 2 cm (one bite). Nastar biasanya dihidangkan pada hari-hari raya, mulai dari Natal, Idul Fitri, sampai Tahun Baru Imlek. Kue ini biasa disajikan untuk menyambut tamu, maupun keluarga yang berkunjung ke rumah.Nastar berasal dari bahasa Belanda yaitu “Ananas/nanas” dan “Taart/tart/pie” yang artinya Tart Nanas. Kue yang digemari oleh orang Belanda dengan Kue Pie atau tTaart Eropa yang biasanya diisi blueberry dan apel. Karena di Indonesia, blueberry dan apel amat sulit ditemukan kendati belum adanya infrastruktur supermarket di zaman penjajahan Belanda, nanas dipilih sebagai buah penggantinya. Nastar sendiri bentuknya lebih kecil dibanding Pie atau Tart Eropa pada umumnya. Saat ini, tidak dijelaskan siapakah yang menciptakan nastar dan yang memiliki paten akan kue ini.Berhubungan dengan sebentar lagi hari raya Idul Fitri yuk segera penuhi toples lebaran kalian dengan berbagai cookies yg sudah aku share yaa hehe :) tenang aja ngga sulit kok..Happy Cooking😘 Tiara Ratu Primadhini
Rekomendasi Resep Lainnya
Komentar