Tongkol Mercon

Nurshiha Fariza
Nurshiha Fariza @cook_17160889
Surabaya, Indonesia

Awalnya pengen makan yang pedes-pedes terus bingung mau masak apa. Kalo ayam uda bosen jadi kepikiran masak tongkol mercon. Soalnya kalo beli gada yang sepedes bikinan sendiri hehe. Selamat mencoba 😁😁

Tongkol Mercon

14 orang berencana membuat resep ini

Awalnya pengen makan yang pedes-pedes terus bingung mau masak apa. Kalo ayam uda bosen jadi kepikiran masak tongkol mercon. Soalnya kalo beli gada yang sepedes bikinan sendiri hehe. Selamat mencoba 😁😁

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

30 menit
4-5 porsi
  1. 3 buahbawang putih
  2. 5 buahbawang merah
  3. 1 onscabai kecil
  4. 1/2 onscabai merah besar
  5. 1 ruaslaos
  6. 2 buahbawang pre
  7. Garam
  8. Gula
  9. 1 sendok tehsaos tiram
  10. 3 sendok makankecap manis
  11. Penyedap rasa
  12. 2 keranjangikan tongkol
  13. Air
  14. Minyak goreng

Cara Membuat

30 menit
  1. 1

    Kupas semua bumbu dan bersihkan dengan air

  2. 2

    Iris tipis bawang putih, bawang merah, cabai kecil, cabai besar dan bawang pre

  3. 3

    Potong laos se lebar satu ruas jari kemudian memarkan

  4. 4

    Potong potong ikan tongkol yang sudah di pindang sesuai selera. Kemudian goreng ikan tongkol sampai setengah kering kemudian tiriskan

  5. 5

    Tumis semua bumbu diatas menggunakan minyak sisa dari penggorengan ikan tongkol sampai harum

  6. 6

    Kemudian masukkan ikan tongkol yang telah ditiriskan kedalam wajan, aduk rata hingga tercampur dengan bumbu yang telah ditumis

  7. 7

    Tambahkan air dan masukkan garam, gula, merica, penyedap rasa, saos tiram dan kecap sesuai selera dan aduk hingga merata

  8. 8

    Tunggu air sampai mendidih atau bumbu sudah merasuk kedalam tongkol.

  9. 9

    Terakhir tes rasa, jika sudah pas masukkan irisan bawang pre kemudian bisa langsung dihidangkan di mejaa. Gampang kan 😌

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Nurshiha Fariza
Nurshiha Fariza @cook_17160889
pada
Surabaya, Indonesia
Mahasiswa yang memiliki hobi memasak apalagi ketika di kosan atau ketika ada kegiatan di kampus. Salam kenal semua semoga resep ini bermanfaat yaa hehe 🙏🙏Follow ig dan twitter : nurshihafz
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa