Ikan Patin Asam Manis Sederhana

Fitri
Fitri @Momfawwaz
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1/2 kgikan patin
  2. Jagung muda 1 bulir
  3. Buncis 5 bulir
  4. 5 siungBawang merah
  5. 2 siungBawang putih
  6. 3 bijiCabe rawit
  7. 1jeruk nipis
  8. secukupnyaGaram
  9. 1 buahTomat
  10. secukupnyaGula pasir
  11. 1/2 sdmtepung maizena

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih ikan patin. Lalu lumuri dg 1/2 jeruk nipis dan beri sedikit garam. Diamkan sebentar lalu goreng. Siapkan jagung muda dan buncis dengan dipotong potong memanjang.

  2. 2

    Iris bawang merah. Haluskan bumbu lain yaitu cabe, bawang putih dan tomat.

  3. 3

    Siapkan minyak goreng. Tumis bawang merah sampai harum. Lalu tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi.

  4. 4

    Masukkan jagung muda dan buncis yg sudah dipotong. Aduk aduk sampai layu, tambahkan sedikit air lalu beri garam, gula dan peras 1/2 jeruk nipis.

  5. 5

    Icip rasa. Setelah pas, siapkan tepung maizena yang sudah dilarutkan air lalu tambahkan ke wajan.

  6. 6

    Terakhir masukkan ikan patin yang sudah digoreng tadi. Aduk dengan bahan lainnya. Jangan terlalu lama, lalu matikan kompor.

  7. 7

    Selesai. Selamat mencoba 🤗

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Fitri
Fitri @Momfawwaz
pada

Komentar

Resep Serupa