Martabak Mie, Soun dan Telur

Nia
Nia @1snania
Somewhere in Riau

Quarantine day ke-sekian terasa membosankan. Aktivitas yang saya lakukan hanya itu-itu saja layaknya weekend, meski ditambah WFH.

Sejak pulang ke rumah, saya terbilang jarang masak. Namun terkadang saya rindu untuk memasak. Seperti momen ini. Sore-sore menjelang maghrib, tiba-tiba pengen ngemil.

Martabak telur. Simpel dan cepat, dan kebanyakan sudah bisa membuatnya. Bismillah.

Martabak Mie, Soun dan Telur

5 orang berencana membuat resep ini

Quarantine day ke-sekian terasa membosankan. Aktivitas yang saya lakukan hanya itu-itu saja layaknya weekend, meski ditambah WFH.

Sejak pulang ke rumah, saya terbilang jarang masak. Namun terkadang saya rindu untuk memasak. Seperti momen ini. Sore-sore menjelang maghrib, tiba-tiba pengen ngemil.

Martabak telur. Simpel dan cepat, dan kebanyakan sudah bisa membuatnya. Bismillah.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 bungkusMie Instan (rebus)
  2. 1 bungkusSoun (seduh dgn air)
  3. 3 butirTelur (kocok lepas)
  4. SecukupnyaDaun Bawang (rajang)
  5. SecukupnyaSeledri (rajang halus)
  6. 1 buahWortel (potong korek api)
  7. SecukupnyaKubis/kol (rajang)
  8. SecukupnyaGaram, Lada, dan Penyedap rasa
  9. 4 sendokMinyak

Cara Membuat

  1. 1

    Tumis rajangan kubis dan wortel dengan sedikit minyak dan garam, sampai setengah matang. Tekstur masih sedikit crunchy.

  2. 2

    Campurkan kocokan telur beserta garam, penyedap rasa, dan lada bubuk secukupnya sampai merata.

  3. 3

    Tuangkan tumisan sayur, soun, mie instan, dan rajangan seledri serta daun bawang. Aduk sampai merata.

  4. 4

    Panaskan teflon diameter kurleb 30cm dengan 2 sendok minyak sayur. Gunakan api besar, ketika hampir panas, ubah ke api kecil. Jika tidak ada teflon 30cm, gunakan yg ada saja dgn membagi adonan menjadi bbrp bagian.

  5. 5

    Setelah cukup panas, tuangkan adonan ke dalam teflon, ratakan. Tutup teflon supaya permukaan atas bisa matang karena uap panas. Saat dirasa cukup, ubah ke api sedang sampai bagian bawah martabak kecoklatan/sesuaikan selera.

  6. 6

    Balik martabak. Gunakan api seperti langkah no. 5, setelah dirasa cukup, sila angkat dan sajikan selagi hangat.

  7. 7

    Untuk saus pelengkap, campurkan secukupnya saus cabai, kecap, irisan bawang merah, cabai rawit, dan sedikit air panas.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Nia
Nia @1snania
pada
Somewhere in Riau
An amateur cook at my own little kitchen.Newbie on Cookpad 🍽🍝#ResepAnakKos
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa