Tumis Cumi Hitam

Febriani Sifa Amalia
Febriani Sifa Amalia @sifaamalia

Cumi hitam yang gurih dan pedas🤤

Tumis Cumi Hitam

17 orang berencana membuat resep ini

Cumi hitam yang gurih dan pedas🤤

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

20 Menit
5-6 Porsi
  1. 1 kgcumi basah (minta yang msh ada tintanya)
  2. Bumbu-bumbu
  3. 8 siungbawang merah
  4. 5 siungbawang putih
  5. 2 batangSereh
  6. 1 ruasjahe
  7. 5 lembardaun salam (secukupnya)
  8. Garam
  9. Gula
  10. Kaldu jamur totole
  11. Lada putih
  12. SecukupnyaJeruk nipis/lemon
  13. Secukupnyaminyak goreng
  14. Secukupnyaair

Cara Membuat

20 Menit
  1. 1

    Cuci cumi, tapi jangan sampai kantung tinta nya kepencet tercabut yaa nanti tinta nya belepotan dan jadi tercuci🤪

  2. 2

    Lalu lumuri cumi dengan jeruk nipis atau lemon secukupnya, agar tidak terlalu amis. Lalu bilas lagi. Jika ada yang suka di potong2 cuminya, boleh di potong2, tapi jangan sampai kantong tinta ikut terpotong yaa.

  3. 3

    Iris bawang merah, bawang putih dan jahe, lalu geprek batang sereh. Untuk cabe rawit merah, boleh diiris juga atau tidak sesuai selera.

  4. 4

    Panaskan wajan yang telah diberi minyak goreng secukupnya. Lalu setelah agak panas, masukkan bawang putih, dan bawang merah. Disusul dengan sereh, jahe, dan daun salam. Tumis sampai harum.

  5. 5

    Setelah tumisan bumbu dasar wangi, masukkan cumi yang sudah bersih tadi ke dalam wajan. Aduk2 perlahan sampai tinta keluar, lalu masukkan cabai rawit.

  6. 6

    Tambahkan air secukupnya agar cumi matang. Lalu tambahkan garam, gula, lada putih, dan totole. Koreksi rasa, jangan sampai terlalu asin, karena kita mau menunggu sampai kuah hitam nya agak menyusut dan rasa akan lebih asin.

  7. 7

    Diamkan beberapa saat tunggu sampai kuah menyusut sambil sesekali diaduk. Jika kuah sudah menyusut, koreksi rasa dan siap disajikan! Taburi dengan bawang goreng atau daun bawang agar lebih mantap. Selamat mencoba!

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Febriani Sifa Amalia
pada
Cuma suka masak, bukan jago❤️
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa