Korean Porridge 한국 죽 / Bubur ala Korea

Deen_Yumivora
Deen_Yumivora @YumivoraByDeen
Tangerang Selatan

Sudah 2 hari radang kambuh, akhirnya tenggorokan sakit dan harus makan yang lembut lembut dulu~ pengen beli bubur tapi abangnya ga lewat 😭 akhirnya buat sendiri dan rasanya bikin nambah terusss nyum! lebih enak lagi klo pakai kimchi 💕
[GA3 WEEK 16] #PejuangGoldenApron3

Korean Porridge 한국 죽 / Bubur ala Korea

Sudah 2 hari radang kambuh, akhirnya tenggorokan sakit dan harus makan yang lembut lembut dulu~ pengen beli bubur tapi abangnya ga lewat 😭 akhirnya buat sendiri dan rasanya bikin nambah terusss nyum! lebih enak lagi klo pakai kimchi 💕
[GA3 WEEK 16] #PejuangGoldenApron3

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

40 menit
2 orang
  1. 1 MangkukNasi (sudah dimasak lembek seperti bubur)
  2. 1 buahwortel cincang halus
  3. 1 buahjagung
  4. 3 siungbawang putih geprek
  5. 2butur telur
  6. 500 mlair mineral
  7. 1 sdtroyco kaldu sapi
  8. 1 sdtgaram
  9. 1 sdtgula
  10. 1 sdtminyak wijen
  11. 1 sdtnori bubuk (optional)
  12. 1 sdtlada bubuk

Cara Membuat

40 menit
  1. 1

    Pertama masak nasi dengan air yang agak banyak agar bertekstur seperti bubur kasar (bisa juga sesuai selera), sambil menunggu nasi, potong" sayuran (dapat di isi sayuran apa saja, kebetulan dirumah adanya wortel sama jagung😬) dan bawang putih (potong kecil kecil)

  2. 2

    Tumis Bawang Putih cincang sampai harus (pakai minyak/margarin sedikit saja), setelah wangi masukan wortel dan tumis kembali

  3. 3

    Setelah wortel terlihat layu, tambahkan air dan jagung. aduk sampai mendidih dan masukan nasi yang telah matang. tutup panci dan tunggu hingga mendidih dan tercampur rata nasi serta sayur nya. masukan lada, garam, gula, kaldu sapi (sesuaikan rasa) dan diaduk lalu tutup panci agar cepat mendidih

  4. 4

    Setelah mendidih dan meletup cukup besar dan banyak, masukan kocokan telur perlahan sambil di aduk. lalu aduk adul lagi hingga telur matan dan bubur mengental (saya pakai 2butih telur sehingga tekstur bubur sangat kental, jika suka yang sedikit berkuah dapat menggunakan 1 butir telur saja), lalu tambahkan minyak wijen, aduk rata.

  5. 5

    Setelah telur matan dan bubur mendidih serta mengental, matikan api dan bubur siap disajikan👩🏻‍🍳, oh iyaa untuk saran penyajian, tuang kemangkuk dan beri nori bubuk (atau dapat juga sesuai selera) diatasnya. Semakin Enak jika dihidangkan selagi panas 👩🏻‍🍳👍🏻

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Deen_Yumivora
Deen_Yumivora @YumivoraByDeen
pada
Tangerang Selatan
"Suka Makan jadi Harus Belajar Masak!"^Menu Makanan Buat Para Pemula^Mengandung Banyak Bumbu Instan & Praktis^Bahan Makanan yang Seadanya, Semampunya & Secukupnya dengan Hasil So Nyummie~👩🏻‍🍳by.MeilisaDeen
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa