Chicken Katsu Very Juicy

Anggita
Anggita @anggitafik

Gara” liat postingan kaka angkat di Malaysia. Ngiler pengen ikutan bikin. Resepnya pakai bubuk kari dan pakai paha ayam filet biar juicy. Ini enak bgt kaya ayam kfc/mcd gitu jadinya. Suami yg gak suka ayam aja bilang perfect pas makan ini 😍😍

Chicken Katsu Very Juicy

8 orang berencana membuat resep ini

Gara” liat postingan kaka angkat di Malaysia. Ngiler pengen ikutan bikin. Resepnya pakai bubuk kari dan pakai paha ayam filet biar juicy. Ini enak bgt kaya ayam kfc/mcd gitu jadinya. Suami yg gak suka ayam aja bilang perfect pas makan ini 😍😍

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

15 menit
2-4 orang
  1. 500 grpaha fillet
  2. 1 bksTepung Serbaguna (aku pakai Sajiku)
  3. 1 sendokbubuk kari
  4. SecukupnyaMinyak goreng
  5. 1 butirtelur
  6. Bahan Salad
  7. 2 BuahWortel
  8. 1/2Kol Ungu (bisa ganti kol biasa)
  9. secukupnyaMayonaise
  10. Saus sambal + tomat
  11. Bahan Saus
  12. 1bawang bombay
  13. 1saus bbq (Delmonte/bebas bisa bikin sendiri juga)

Cara Membuat

15 menit
  1. 1

    Jika daging filet paha terlalu besar bisa dibagi 2. Kemudian cuci dan bersihkan. Setelah itu, kocok telur dan balurkan ke paha ayam.

  2. 2

    Siapkan tepung, campurkan tepung bumbu sajiku dengan bubuk kari. Kemudian baluri ayam yang sudah dibaluri telur sampai merata. Sambil kita ngerjain ayam, bisa sambil panaskan minyak. Harus panas yaa bunds.

  3. 3

    Setelah minyak panas, goreng ayam kurang lebih 1-2 menit. Kemudian balik. Ayam ditusuk” dengan tusuk sate/garpu. Agar ayam matang hingga ke dalam. Setelah 1-2 menit. Angkat ayam dan tiriskan

  4. 4

    Untuk sausnya, tumis bawang bombay. Kemudian masukan saus bbq delmonte. Beri air sedikit. Jika ingin kental, bisa tambahkan sedikit maizena

  5. 5

    Untuk salad, sayuran diiris tipis. Wortel sebaiknya direndam dalam cuka terlebih dahulu agar tidak terlalu keras. Kemudian campurkan mayonaise dan saus

  6. 6

    Tata di atas piring. Bisa disajikan dengan kentang/ataupun nasi hangat. Seriusan ini enak banget. Bumbu kari adalah Koentji ya ibu”. Selamat mencoba :))

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Anggita
Anggita @anggitafik
pada
Cat Lover😻
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa