Bubur Sumsum Candil dg Bunga Telang

Frielingga Sit
Frielingga Sit @frielinggasit
Jakarta, Indonesia

Bubur sumsum dan candil, dessert khas Indonesia yang banyak penggemarnya.
Bubur sumsum yang lembut gurih dan candil yang manis kenyal, dobel kenikmatan dalam 1 suapan.
Divariasikan dengan bunga telang, sudah tentu, jadi eksotik warnanya.
Yukk dicooksnap, moms..

#AnekaBunga
#BallonChallenge
#CookpadCommunity_Jakarta

Bubur Sumsum Candil dg Bunga Telang

Bubur sumsum dan candil, dessert khas Indonesia yang banyak penggemarnya.
Bubur sumsum yang lembut gurih dan candil yang manis kenyal, dobel kenikmatan dalam 1 suapan.
Divariasikan dengan bunga telang, sudah tentu, jadi eksotik warnanya.
Yukk dicooksnap, moms..

#AnekaBunga
#BallonChallenge
#CookpadCommunity_Jakarta

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
6 porsi
  1. Bubur sumsum :
  2. 5 grambunga telang kering
  3. 50 gramtepung beras
  4. 500 mlsantan
  5. 2 lembardaun pandan
  6. 1/4 sdtgaram
  7. Candil :
  8. 5 grambunga telang kering
  9. 100 gramtepung ketan
  10. 3 sdmtepung tapioka
  11. 75 mlair panas
  12. 1/4 sdtgaram
  13. Saus gula merah :
  14. 150 gramgula merah, sisir
  15. 150 mlair
  16. 1 lembardaun pandan

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Bubur sumsum :
    Seduh bunga telang kering dengan sedikit air panas, saring, ambil airnya.
    Didihkan sebagian santan, air rebusan bunga, garam dan daun pandan. Lalu masukkan sebagian santan yang sudah dicampir dengan tepung beras, masak sampai mengental. Sisihkan.

  2. 2

    Candil:
    Seduh bunga telang kering dengan sedikit air panas, saring, ambil airnya.
    Campur air bunga dengan tepung dan garam. Masukkan air panas sedikit-sedikit sampai adonan bisa dipulungi.
    Bulat-bulati adonan dan rebus dalam air mendidih sampai mengapung. Angkat, sisihkan. Maaf foto step tidak lengkap🙏

  3. 3

    Saus gula :
    Rebus air, gula merah dan daun pandan, aduk rata, didihkan dan saring.

  4. 4

    Sajikan bubur sumsum dengan candil dan siraman saus gula.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Frielingga Sit
Frielingga Sit @frielinggasit
pada
Jakarta, Indonesia
If there is a whisk, there is a wayIG ,TikTok:@friel_sitYoutube : Frielingga SitFB : Jakarta Food Photography🍱Food stylist🍱 Food photographer🍱Jasa foto makanan dan produk
Lebih banyak

Komentar (11)

Setya N2
Setya N2 @cook_setyaN
Mat pagi cii Ling sy mau cs bubur sum², monmaf mau nanya utk ukuran air bubur candil apa betul 350 ml ?? di tungga jwbn nya makasiih🙏🙏🙏

Resep Serupa