Sup Daging & Jamur Shitake

Karina (Anyi)
Karina (Anyi) @anyikarina
Bogor

Ada yang bilang daging kurban perlu diolah khusus kalau mau empuk. Kali ini saya pilih merebusnya lama, 2 jam. Hasilnya sesuai harapan.

#MasakDagingKurban #GAS2025

Sup Daging & Jamur Shitake

2 orang berencana membuat resep ini

Ada yang bilang daging kurban perlu diolah khusus kalau mau empuk. Kali ini saya pilih merebusnya lama, 2 jam. Hasilnya sesuai harapan.

#MasakDagingKurban #GAS2025

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

3 jam
4 orang
  1. 300 gramdaging sapi, potong dadu
  2. 100 gramjamur shitake
  3. 1 buahwortel, kupas dan potong sesuai selera
  4. 4 siungbawang putih
  5. 1 batangkayu manis (sekitar 5 cm)
  6. 5 butircengkeh
  7. 2 butirbunga lawang
  8. 1 sdmbubuk jahe
  9. 1 1/4 literair
  10. 3 sdmkecap asin
  11. 1 sdmsaus tiram
  12. 2 sdmminyak goreng
  13. Secukupnyacabai rawit (untuk pelengkap)
  14. Secukupnyadaun bawang (untuk pelengkap saja, tadi saya tidak pakai krn sedang habis)

Cara Membuat

3 jam
  1. 1

    Masukkan potongan daging dalam air dingin, myalakan kompor (api besar) dan masak hingga mendidih, biarkan 5 menit. Matikan api lalu buang airnya. Langkah ini untuk membuat kuah lebih bening dan daging juga lebih empuk.

  2. 2

    Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bubuk jahe hingga harum. Masukkan potongan daging dan tumis sekitar 5 menitan sambil diaduk. Perhatikan bawang putih jangan sampai gosong. Masukkan kayu manis, cengkeh dan bunga lawang, tumis sekitar 3 menitan saja.

  3. 3

    Masukkan jamur shitake, tumis sebentar. Lalu masukkan air, wortel, saus tiram, kecap asin. Didihkan lalu kecilkan api sampai sangat kecil (simmer). Biarkan di atas kompor selama minimal 1.5 jam dengan panci tertutup, hingga air sedikit berkurang.

  4. 4

    Periksa keempukan daging sekaligus koreksi rasa. Bila masih kurang empuk bisa ditambah waktu rebusnya, dan bisa tambah garam bila suka lebih asin. Sajikan dengan nasi putih dan cabe rawit sebagai pelengkap.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Karina (Anyi)
Karina (Anyi) @anyikarina
pada
Bogor
Tidak suka dipanggil “Bunda”. Senang bereksperimen dengan bahan dan metode pengolahan makanan. Malas masak yang ribet. Sekali lagi, tidak suka dipanggil “Bunda”.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa