Getas

Silvi Atgi Septina
Silvi Atgi Septina @silviatgi_4992
Kasembon, Malang

Kemarin arisan bareng mbak @galuhayu_mokoeku setelah beberapa tidak ada arisan. Telat ikutan karena ada agenda ke malang. Scroll obrolannya seru sekali. Sekarang saatnya cooksnap resep mbak ayu sebagai bentuk trimakasih sudah meluangkan waktu dan tempat untuk arisan colam. Semoga berkenan ya mbak. Bikin setengah resep jdi 12 biji. Enak poll. Suka banget makan getas kalau masih anget. Lumayan buat sarapan pagi.
Padahal dari beberapa hari lalu pgin banget makan getas. Eh pas banget di pilihan resep ada getas. Udh niat bikin dari kemarin, malah opname dan baru sempet bikin pagi tadi kala energi sudah mulai kembali untuk uprek di dapur.

Monggo mbak getasnya @Ikeoctamila @riwayatiningsih11

#Colam_Anniversary25
#CookpadCommunity_Malang
#GAS2025
#FavoritKeluarga
#ArisanColamJuni2025
#Cooksnap_GaluhAyu

Getas

Kemarin arisan bareng mbak @galuhayu_mokoeku setelah beberapa tidak ada arisan. Telat ikutan karena ada agenda ke malang. Scroll obrolannya seru sekali. Sekarang saatnya cooksnap resep mbak ayu sebagai bentuk trimakasih sudah meluangkan waktu dan tempat untuk arisan colam. Semoga berkenan ya mbak. Bikin setengah resep jdi 12 biji. Enak poll. Suka banget makan getas kalau masih anget. Lumayan buat sarapan pagi.
Padahal dari beberapa hari lalu pgin banget makan getas. Eh pas banget di pilihan resep ada getas. Udh niat bikin dari kemarin, malah opname dan baru sempet bikin pagi tadi kala energi sudah mulai kembali untuk uprek di dapur.

Monggo mbak getasnya @Ikeoctamila @riwayatiningsih11

#Colam_Anniversary25
#CookpadCommunity_Malang
#GAS2025
#FavoritKeluarga
#ArisanColamJuni2025
#Cooksnap_GaluhAyu

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

20 menit
12 biji
  1. 100 gramtepung ketan
  2. 50 gramtepung beras
  3. 100 gramkelapa parut
  4. 15 gramgula pasir
  5. Sejumputgaram
  6. 100 mlair (me: 90 ml)
  7. Bahan pelapis:
  8. 3 sdmgula pasir
  9. 3 sdmair

Cara Membuat

20 menit
  1. 1

    Siapkan bahan. Masukkan dalam wadah tepung ketan, tepung beras, gula, garam dan kelapa parut. Aduk rata. Lalu tambahkan air sedikit demi sedikit.

  2. 2

    Hingga adonan bisa di pulung. Bentuk adonan lonjong dan sedikit pipih. Lalu goreng di api kecil.

  3. 3

    Goreng hingga berkulit dan kecoklatan kedua sisi. Angkat tiriskan. Buat larutan gula, masak gula dan air hingga mengental.

  4. 4

    Masukkan getas, aduk hingga semua bagian getas terselimuti gula. Setelah itu angkat dan biarkan dingin. Lapisan gula akan mengeras dengan sendirinya.

  5. 5

    Nikmat disajikan saat hangat2.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Silvi Atgi Septina
Silvi Atgi Septina @silviatgi_4992
pada
Kasembon, Malang
Mama muda yg hobi masak, suka masak sejak masih SD, tapi yg simple, hehehe skrang sdah punya anak jd harus lebih kreatif lagi dalam memasak, biar anaknya doyan makan 😁😁
Lebih banyak

Komentar (2)

ike octamila
ike octamila @Ikeoctamila
makasih kiriman getasnya mbak Silvi. akhirnya bikin juga ketimbang kemecer🥰

Resep Serupa