Bandeng Acar

LulukAgustin
LulukAgustin @cook_12424105
Malang

Bandeng acar ini seger banget, gak enek dan amis.. Selamat mencoba😍 Happy Cooking❤

Bandeng Acar

3 orang berencana membuat resep ini

Bandeng acar ini seger banget, gak enek dan amis.. Selamat mencoba😍 Happy Cooking❤

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

2-3 porsi
  1. 2ikan bandeng sedang (potong jadi 2, jika besar potong jadi 3)
  2. 1 buahjeruk lemon/jeruk nipis
  3. 2 buahwortel ukuran sedang (potong memanjang seperti korek api)
  4. 1 buahtimun (potong memanjang seperti korek api)
  5. 5 siungbawang merah
  6. 4 siungbawang putih
  7. 2 ruas jarikunyit
  8. 3 buahkemiri
  9. secukupnyaGaram dan gula pasir
  10. 1 sdmcuka masak
  11. 2 buahcabe merah
  12. 2 buahtomat besar (potong jadi 4)
  13. 2 buahsereh (geprek)
  14. 2 ruas jarilengkuas/laos (geprek)
  15. 1 lembardaun jeruk
  16. 2 lembardaun salam
  17. secukupnyaMinyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Potong ikan dan beri perasan jeruk lemon/nipis. Sisihkan terlebih dahulu. (Jika ingin ikannya di goreng terlebih dulu juga boleh, tp disini sy langsung merebusnya dengan bumbu di bawah)

  2. 2

    Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, dan kemiri. Lalu tumis dalam minyak panas hingga wangi, masukkan potongan cabe merah, lengkuas, sereh, daun jeruk dan daun salam. Tumis hingga layu.

  3. 3

    Masukkan wortel timun dan tomat ke dalam tumisan bumbu, tumis selama sekitar 1 menit lalu masukkan air secukupnya kira2 sampai ikan yg dimasukkan nanti tertutup.

  4. 4

    Masukkan ikan ke dalam rebusan bumbu di atas, tambahkan garam, gula pasir, dan juga cuka. Tunggu hingga ikan matang. Cicipi (jika dirasa krg asam bisa ditambahi cukanya/tomat potong) dan hidangkan selagi hangat😘❤

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
LulukAgustin
LulukAgustin @cook_12424105
pada
Malang
Apoteker❤ i'm 23 years old❤Loves cooking so much❤
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa