Dadar Mie Saus Petis

ghina
ghina @cook_13525710

Kuliner ini cukup dikenal di Banyuwangi. Namun agak sulit menemukannya karena para penjual berjualan di lokasi yang kurang strategis. Tidak ada salahnya mencoba sendiri di rumah. Karena bahan dan cara membuatnya juga cukup sederhana. 😊

Dadar Mie Saus Petis

4 orang berencana membuat resep ini

Kuliner ini cukup dikenal di Banyuwangi. Namun agak sulit menemukannya karena para penjual berjualan di lokasi yang kurang strategis. Tidak ada salahnya mencoba sendiri di rumah. Karena bahan dan cara membuatnya juga cukup sederhana. 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan Mie Bihun :
  2. 1 buahbihun jagung
  3. Wortel iris memanjang
  4. Potong kecilSayur sawi
  5. 2 siungbawang merah
  6. 1 siungbawang putih
  7. Secukupnyamerica bubuk
  8. Secukupnyagaram
  9. Secukupnyapenyedap
  10. Minyak untuk menumis
  11. Bahan Telur Dadar :
  12. 2 butirtelur
  13. 1 sdmtepung
  14. Daun bawang
  15. Secukupnyagaram
  16. Secukupnyapenyedap
  17. Minyak untuk menggoreng
  18. Bahan Saus :
  19. 1 Buahgula merah kecil
  20. 2 Siungbawang putih
  21. sesuai seleraCabai
  22. 1/2 sdtpetis
  23. Secukupnyagaram
  24. Secukupnyapenyedap
  25. 2 sdmmaizena
  26. 3/4 gelasair

Cara Membuat

  1. 1

    Untuk mie bihun : rendam bihun di air mendidih, tunggu sampai mengembang dan tiriskan. Haluskan bawang merah dan bawang putih. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan wortel dan sayur sawi tumis hingga agak layu. Masukkan mie bihun, beri garam, merica bubuk, penyedap. Tes rasa sisihkan.

  2. 2

    Untuk telur dadar : kocok telur, garam, dan daun bawang yang sudah diiris. Tambahkan tepung dan aduk hingga merata. Dadar adonan dengan minyak satu persatu hingga habis.

  3. 3

    Untuk saus : haluskan bawang putih dan cabai. Didihkan air dan masukkan gula merah. Setelah gula larut masukkan bawang putih dan cabai yang telah dihaluskan, garam, petis dan penyedap. Jika rasa sudah pas, masukkan maizena yang sudah dilarutkan dengan air sedikit demi sedikit sambil diaduk. Maizena tidak usah dimasukkan seluruhnya, jika saus dirasa sudah mengental.

  4. 4

    Tata di piring telur dadar, mie, dan saus petis. Siap disajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
ghina
ghina @cook_13525710
pada
Penyuka masakan simple yang gak ribet 😁
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa