Omelette Fried Rice with Chicken and Sausage Satay

10 orang berencana membuat resep ini
Adhindah Kitchen 😘
Adhindah Kitchen 😘 @AdhindahKitchen
Gowa, Sulawesi Selatan, Indonesia

Udah pada sarapan belomm? Hari ini bingung mau sarapan apa, d kulkas cuman ada telur, sosis dan ayam🤔 karena berhubung lagi males ke pasar, penjual sayur dan ikan Pun belom nongol* pdhl udah hampir siang 😩😩
Jadi buat yang simple* aja untuk sarapan kali ini 🤣🤣#limaresepterbaruku

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan omelette:
  2. 3 butirTelur
  3. 100 mlSusu uht
  4. 1/2 buahBawang Bombay cincang
  5. secukupnyaGaram
  6. secukupnyaMerica
  7. 2 sdmMinyak
  8. Bahan Fried Rice:
  9. Nasi putih 300 gram (1 mangkok)
  10. 2 siungbawang putih cincang
  11. 3 buahbawang merah (iris)
  12. 2 sdmMinyak
  13. Saus sambel secukupnya (me: ABC)
  14. secukupnyaGaram
  15. secukupnyaMerica
  16. secukupnyaKaldu ayam bubuk
  17. Bahan chicken and Sausage satay:
  18. 4 buahsosis sapi (me: Farmhouse)
  19. 200 gramdada ayam (potong dadu)
  20. secukupnyaMinyak
  21. secukupnyaGaram
  22. secukupnyaMerica

Cara Membuat

  1. 1

    Cara membuat nasi goreng: Siapkan semua bahan, panaskan wajan masukkan minyak, kemudian masukkan bawang putih dan bawang merah tumis hingga harum.

  2. 2

    Masukkan nasi putih, saus sambel, beri perasa (garam dan merica) goreng hingga matang

  3. 3

    Cara membuat ommelette: ambil wadah, masukkan telur tambahkan susu uht, garam dan merica kocok lepas, panaskan teflon beri minyak lalu masukkan bawang Bombay cincang tumis hingga harum, kemudian masukkan telur, setelah bagian bawah telur matang, masukkan nasi goreng, bentuk seperti bulan

  4. 4

    Cuci bersih ayam, taburi garam dan merica lalu potong dadu

  5. 5

    Potong sosis 4 potong, tusuk dengan tusuk sate secara bergantian dengan ayam

  6. 6

    Panaskan teflon tambahkan minyak, panggang di atas teflon hingga matang.

  7. 7

    Siap di sajikan, Selamat menikmati 😀😀😀

  8. 8

    #happybreakfast#adhindahkitchen

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Adhindah Kitchen 😘
Adhindah Kitchen 😘 @AdhindahKitchen
pada
Gowa, Sulawesi Selatan, Indonesia
I am a wife of Adhi Setiawan, my hobby is traveling, cooking, baking...I always spend time in the kitchen with my husband, I do everything with my husband, Baked With Love..Me Owner Of Adhindahbakery.. Follow my Ig @Adhindahbakery @indahpbsetiawan @indahpertiwysetiawan
Lebih banyak

Resep Serupa