Nasi Goreng non Bumbu Racik

Melly Rosdyana Dewi
Melly Rosdyana Dewi @mrdmelly

awal bikin nasi goreng itu kelas 5 SD pas pelajaran tataboga, dan ternyata berhasil. eeh pas nikah mulai masak lagi gak berhasil2 juga, keasinan lah, kebanyakan minyak lah dll. finally~~ setelah tujuh purnama berhasil juga bikin nasi goreng ini, daaaaaan enak! aku jadi bangga sama masakan sendiri wkwk.

Nasi Goreng non Bumbu Racik

23 orang berencana membuat resep ini

awal bikin nasi goreng itu kelas 5 SD pas pelajaran tataboga, dan ternyata berhasil. eeh pas nikah mulai masak lagi gak berhasil2 juga, keasinan lah, kebanyakan minyak lah dll. finally~~ setelah tujuh purnama berhasil juga bikin nasi goreng ini, daaaaaan enak! aku jadi bangga sama masakan sendiri wkwk.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1-2 PorsiNasi putih
  2. 3 Buahsosis sapi
  3. 3 PotongIkan tongkol
  4. Secukupnyakecap manis
  5. 1/2 sdtLada Bubuk
  6. secukupnyagaram
  7. Minyak untuk menumis
  8. Bumbu Halus
  9. 1 siungbawang putih
  10. 3 siungbawang merah
  11. 3 Buahcabe merah keriting

Cara Membuat

  1. 1

    Potong kecil2 sosis dan suir2 ikan tongkol

  2. 2

    Haluskan bahan-bahan bumbu halus

  3. 3

    Panaskan minyak, lalu goreng setengah matang sosis. tiriskan.

  4. 4

    Tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan ikang tongkol, aduk hingga rata.

  5. 5

    Selanjutnya masukkan nasi, aduk-aduk, dan masukkan sosis yang sudah digoreng.

  6. 6

    Tambahkan garam, lada/merica bubuk,penyedap rasa, dan kecap secukupnya.

  7. 7

    Aduk-aduk bahan hingga rata. setelah itu test rasa, jika sudah pas tunggu beberapa saat lalu sajikan.

  8. 8

    Saat penyajian bisa ditambahkan bawang goreng diatasnya dan tidak lupa kerupuk.

  9. 9

    Selamat mencoba😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Melly Rosdyana Dewi
pada
bukan istri yang suka masak apalagi bisa masak, cuman seorang istri yang menjalani kodratnya aja.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa