Bobor Bayam / Bayam Masak Santan

Citra Shofiana
Citra Shofiana @cook_14500353
ibu satu anak

Bobor lagi 😁

Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 ikatbayam
  2. 1 papantempe yg mentah / yg busuk
  3. 2 siungbawang putih
  4. 5 siungbawang merah
  5. 1/2 bungkuskara (kemasan 65ml)
  6. 900 mlair
  7. Garam
  8. Lada bubuk
  9. Totole (optional)

Cara Membuat

  1. 1

    Potong2 bayam, boleh diambil daunnya saja, atau batang ikut dimasak juga boleh, cuci bersih

  2. 2

    Haluskan bawang merah, bawang putih, dan tempe (saya pakai tempe busuk lebih mantab 😆)

  3. 3

    Rebus bayam dalam 500ml air mendidih sebentar saja sudah empuk, buang air rebusan dengan cara diciduk dan api tetap menyala

  4. 4

    Campurkan 1/2 bungkus santan dengan 400ml air, kalau yg suka kental boleh pakai 1 bungkus penuh

  5. 5

    Tuang santan dalam rebusan bayam, aduk2 sambil dimasukkan bumbu halus

  6. 6

    Beri 1 sdt garam atau sesuai selera, 1sdt totole (bila pakai) dan sedikit lada bubuk, aduk2 terus agar santan tidak pecah

  7. 7

    Selesai

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Citra Shofiana
Citra Shofiana @cook_14500353
pada
ibu satu anak

Komentar (3)

Rina Ningsih
Rina Ningsih @cook_14005155
Aku sdh coba resepnya pakai tempe biasa yg masih fresh,enak dan aku suka sekali,terimakasih resepnya yaa mba Citra😊

Resep Serupa