Sambal goreng mandai teri

Surti Sufyan
Surti Sufyan @cook_15564630
Banjarmasin, Kalimantan Selatan

Mandai atau kulit cempedak dibikin sambal goreng campur ikan teri enak banget.. Ga perlu lauk lagi... Bisa bikin kamu gagal diet gaes..

Sambal goreng mandai teri

10 orang berencana membuat resep ini

Mandai atau kulit cempedak dibikin sambal goreng campur ikan teri enak banget.. Ga perlu lauk lagi... Bisa bikin kamu gagal diet gaes..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 gramkulit cempedak (nb : saya pakai yg tidak diasinkan)
  2. 50 gramteri (goreng dulu)
  3. 1 buahcabai merah (potong serong)
  4. 1 buahcabai hijau (potong serong)
  5. 1 buahtomat (potong sesuai selera)
  6. Secukupnyagula
  7. Secukupnyagaram
  8. Secukupnyalada
  9. Secukupnyaroyco ayam
  10. 1 sdmSaus tiram
  11. Bumbu Halus
  12. 7 butirbawang merah
  13. 3 butirbawang putih
  14. sesuai seleraCabai rawit
  15. 2 buahcabai merah
  16. 1 buahtomat
  17. 1/2 sdtterasi

Cara Membuat

  1. 1

    Goreng kulit cempedak yang dipotong2 dadu hingga kecoklatan.

  2. 2

    Tumis bumbu halus dengan 5 sdm minyak goreng panas hingga harum.

  3. 3

    Masukkan cabai merah dan cabai hijau, tumis hingga layu.

  4. 4

    Masukkan kulit cempedak goreng dan teri aduk hingga bumbu merata, boleh ditambahkan air sedikit agar tidak gosong.

  5. 5

    Terakhir masukkan irisan tomat, gula, garam, lada, royco dan saus tiram dan biarkan bumbu mengering. Cek rasa. Angkat dan hidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Surti Sufyan
Surti Sufyan @cook_15564630
pada
Banjarmasin, Kalimantan Selatan
IstriIbu 4 orang anakDosenBussines WomanOrganisatorisDgn banyaknya aktifitas sy di dalam dan diluar rumah..So.. moment masak adalah satu hal.yg langka saya kerjakan tp sy sangat suka klo udh waktu memasak...
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa