Model Gandum Palembang

cemalcemil
cemalcemil @cook_17659352

#dirumahaja kepikiran rindu kampung halaman, kepengen kulinerannya dari lama, tp karena harus #dirumahaja demi menjaga kesehatan keluarga dan semua orang, sambil liat isi dapur, jadi coba bikin sendiri aja makanan asal kampung halaman. Model gandum. Makanan yg cuma ada di palembang dan sekitarnya, makanan yg gak pake mahal, gak pake ribet.

Model Gandum Palembang

17 orang berencana membuat resep ini

#dirumahaja kepikiran rindu kampung halaman, kepengen kulinerannya dari lama, tp karena harus #dirumahaja demi menjaga kesehatan keluarga dan semua orang, sambil liat isi dapur, jadi coba bikin sendiri aja makanan asal kampung halaman. Model gandum. Makanan yg cuma ada di palembang dan sekitarnya, makanan yg gak pake mahal, gak pake ribet.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan Model
  2. 1/2 kgtepung terigu
  3. 1 bksFermipan
  4. 250 mlair
  5. 1 sdtgaram
  6. sedikitgula
  7. Bahan Kuah
  8. Bawang merah
  9. bawang putih
  10. Sahang
  11. Merica
  12. Daun Salam
  13. Daun Bawang
  14. kaldu sapi
  15. 250 grdaging sapi

Cara Membuat

  1. 1

    Untuk adonan modelnya campurkan tepung terigu, fermipan, garam, gula.

  2. 2

    Tambahkan air sedikit demi sedikit, aduk sampai kalis

  3. 3

    Diamkan, tutup menggunakan kain/serbet kurleb 1 jam

  4. 4

    Jika sudah mengembang sempurna, bentuk bulat adonan. Kemudian goreng

  5. 5

    Untuk kuah nya. Haluskan Bawang merah bawang putih

  6. 6

    Tumis bumbu halus

  7. 7

    Rebus daging sapi yg sudah dipotong” kecil

  8. 8

    Jika daging sudah matang, campurkan tumisan bumbu ke dalam air bersama daging

  9. 9

    Tambahkan lada halus, merica, kaldu secukupnya

  10. 10

    Masukkan juga daun salam dan daun bawang

  11. 11

    Koreksi rasa

  12. 12

    Untuk tambahan penyajian saya pakai so’un dan sambal hejo

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
cemalcemil
cemalcemil @cook_17659352
pada

Komentar

Resep Serupa