Soes mini mix oreo

Pina Zhou
Pina Zhou @cook_17088119

Kali ini mau berkreasi membuat soes dgn bahan yg tersedia aja, yaitu biskuit oreo.

Soes mini mix oreo

9 orang berencana membuat resep ini

Kali ini mau berkreasi membuat soes dgn bahan yg tersedia aja, yaitu biskuit oreo.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

26 bh uk. mini
  1. Bahan A (kulit soes) :
  2. 125 grTerigu cakra + biskuit oreo yg ditumbuk halus (me : 100 gr terigu + 25gr oreo tnp gula putihnya)
  3. 1 sdmCoklat bubuk
  4. 1,5 sdmGula
  5. 1/4 sdtGaram
  6. 100 grMargarin/butter
  7. 200 mlAir
  8. 4 btrTelur
  9. 1/2 sdtBaking powder (optional)
  10. Bahan B (isian vla) :
  11. 500 mlSusu cair (me : Dancow + air)
  12. 50 mlSKM
  13. 50 grGula
  14. Sejumputgaram
  15. 3 bhKuning telur
  16. 30 grMaizena
  17. SecukupnyaEkstrak vanilla / rhum
  18. 25 grButter
  19. 8 kepingoreo tnp gula putihnya (dihancurkan)

Cara Membuat

  1. 1

    Ayak bahan A yaitu : terigu + coklat bubuk, lalu campurkan dgn oreo yg sdh ditumbuk halus.

  2. 2

    Membuat kulit soes : di wajan teflon/panci anti lengket, masak air+ gula+garam+margarin/butter sampai semua larut dan benar2 mendidih. Setelah mendidih, matikan api dan masukkan semua campuran tepung+coklat bubuk+ oreo, aduk cepat dgn spatula sampai tepung jadi adonan matang. Nyalakan kembali kompor dgn api kecil dan masak kembali adonan sambil terus diaduk kurleb 3 mnt, sampai adonan kalis. Masukkan adonan di wadah cekung/mangkuk dan dinginkan.

  3. 3

    Setelah adonan dingin, masukkan telur satu per satu sambil dimixer ato diaduk menggunakan spatula sampai telur menyatu dengan adonan dan tekstur adonan menjadi kental dan halus tidak bergerindil, tambahkan baking powder (optional). Masukkan adonan dalam plastik segitiga/piping bag.

  4. 4

    Cetak adonan di loyang yg sudah dioles margarin. Beri jarak satu dgn yg lain, agar kulit soes bisa mengembang maksimal. Oven di suhu 200°C selama 30-35 mnt (selama wkt pemanggangan, oven jangan dibuka karena bisa membuat kulit soes kempis). Setelah matang, letakkan kulit soes di rak agar cepat dingin, beri lubang pd kulit soes dgn tusuk gigi agar uap yg di dalam keluar.

  5. 5

    Membuat isian vla : aduk kuning telur dan gula+ garam dgn whisk sampai larut, campurkan maizena dan aduk sampai menyatu. Masak susu cair dan SKM sampai hangat, lalu tuang secara bertahap ke dalam campuran telur, gula dan maizena sambil diaduk sampai rata. Dan masak kembali dgn api sedang, sambil terus diaduk sampai tekstur mengental dan saat mulai muncul letupan2, matikan api. Masukkan butter selagi vla panas, aduk terus sampai uap hilang, agar permukaan vla tidak berkulit.

  6. 6

    Setelah agak dingin bisa tambahkan ekstrak vanilla /rhum dan campurkan oreo yg dihancurkan ke dalam vla. Tutup vla dgn wrap, dinginkan sebentar di kulkas.

  7. 7

    Masukkan vla dlm plastik segitiga/piping bag. Lubangi soes dibagian bawah atau samping, isikan vla pada kulit soes sampai penuh.

  8. 8

    Soes mix oreo siap dinikmati😋

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Pina Zhou
Pina Zhou @cook_17088119
pada
Belajar baking secara otodidak.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa