Mie celor

Yuliana Herawaty
Yuliana Herawaty @sweet_xiura

Salah satu mie kesukaan.
Untuk takaran bumbu disesuaikan dengan selera.

Mie celor

2 orang berencana membuat resep ini

Salah satu mie kesukaan.
Untuk takaran bumbu disesuaikan dengan selera.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 bungkusmie bulat besar
  2. Bawang merah iris tipis
  3. Bawang putih iris tipis
  4. Kulit udang
  5. Udang
  6. Tauge
  7. Telur rebus
  8. secukupnyaGaram,merica,gula,totole
  9. Terigu, maizena dicampur tambah air,aduk rata
  10. Air
  11. Santan(Saya pakai 1Kara kecil)
  12. Bawang goreng
  13. Daun bawang,seledri untuk pelengkap kalau suka

Cara Membuat

  1. 1

    Untuk kaldu, rebus kulit udang dengan air di panci. Sekitar 1 jam lalu buang kulit udangnya.

  2. 2

    Panaskan kaldu,masukkan bawang merah,bawang putih.

  3. 3

    Setelah 5 menit tambahkan bumbu.masukkan udang.lalu gula,garam,merica,totole. Lalu masukkan santan.

  4. 4

    Lalu cek rasa. Kalau sudah oke, tambahkan larutan terigu,maizena..aduk rata.dan disesuaikan dengan kekentalan yang diinginkan.

  5. 5

    Kalau udang sudah matang,rasa sudah pas,matikan kompor.

  6. 6

    Saat mau dihidangkan, rebus mie dan tauge. Siapkan mangkok, taruh mie dan tauge sesuai yang Kita mau, lalu tuangkan kuah nya.diatasnya di taruh udang, telur rebus yang telah dipotong, bawang goreng,daun bawang,seledri sesuai selera.

  7. 7

    Yang suka pedas bisa tambahkan sambal dengan Cara ulek cabe rawit tambah garam dikit Lalu di beri air.

  8. 8

    Dan Yang suka asem bisa juga di tambah dengan jeruk limo di mie celornya.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Yuliana Herawaty
Yuliana Herawaty @sweet_xiura
pada

Komentar

Resep Serupa