Japanese Milk Bread (metode autolysis)

Irma Rays
Irma Rays @IrmaRays
Bangka

Kenapa saya pakai metode autoysis, agar nanti pengulenannya singkat. Adonan didiamkan dari malam dan paginya sudah bisa proses, sebelum si mungil shalihah bangun dan sebelum fokus terbagi dengan tugas2 sekolah abang. Karena kalau abang mengerjakan tugas harus didampingi, kalau tidak... yang perintahnya apa yang ditulis apa.Jadi harus didampingi terus 😅. Jadi saya pakai metode autolysis agar adonan lebih cepat kalis dan lebih cepat selesai..
#BanggaKirimRecook

Source : Heny Rosita

Japanese Milk Bread (metode autolysis)

Kenapa saya pakai metode autoysis, agar nanti pengulenannya singkat. Adonan didiamkan dari malam dan paginya sudah bisa proses, sebelum si mungil shalihah bangun dan sebelum fokus terbagi dengan tugas2 sekolah abang. Karena kalau abang mengerjakan tugas harus didampingi, kalau tidak... yang perintahnya apa yang ditulis apa.Jadi harus didampingi terus 😅. Jadi saya pakai metode autolysis agar adonan lebih cepat kalis dan lebih cepat selesai..
#BanggaKirimRecook

Source : Heny Rosita

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

16 pcs
  1. 250 grtepung terigu protein tinggi
  2. 170-185 mlsusu cair
  3. 30 grgula pasir
  4. 1 sdtragi instan
  5. 30 grbutter /margarin
  6. 1/4 sdtgaram
  7. secukupnyapewarna (optional)
  8. isian (sesuai selera)
  9. 1/2 sdmterigu untuk taburan

Cara Membuat

  1. 1

    Di wadah, masukkan terigu protein tinggi, gula pasir dan susu cair. Aduk rata kemudian tutup dengan plastik wrap atau serbet bersih,diamkan 6-8 jam. Setelah didiamkan, tambahkan ragi,uleni rata.Tambahkan margarin dan garam, uleni hingga rata.

  2. 2

    Jika terasa lengket mungkin kelebihan air bisa tambahkan 1-2 sdm terigu.Uleni hingga kalis elastis selama 10 menit.Tanda kalis elastis jika adonan ditarik maka tidak mudah putus.Bulatkan adonan tutup serbet bersih.

  3. 3

    Diamkan 40 menit (tergantung udara)sampai mengembang 2x lipat. Kempeskan adonan, bagi 4 bagian.

  4. 4

    Beri pewarna tiap2 bagian kemudian diamkan 15menit. Setelah itu bagi tiap adonan menjadi 4 bagian (jadi total ada 16),bulat2kan kemudian pipihkan dan beri isian sesuai selera.

  5. 5

    Letakkan di dalam loyang 22 yang sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti.Diamkan 40 menit hingga mengembang, kemudian taburi atasnya dengan terigu tipis2 (gunakan ayakan /saringan).

  6. 6

    Oven selama 30-45 menit, saya menggunakan oven tangkring di rak tengah dengan api sedang.Saya oven selama 30 menit (tergantung oven).

  7. 7

    Angkat, japanese milk bread siap disajikan...

  8. 8

    Lembut sekali...

  9. 9

    Tampak seratnya...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Irma Rays
Irma Rays @IrmaRays
pada
Bangka
Ummu Aldenta Altsabitah, Wife-mom .Penyuka resep simple dan praktis apalagi sedikit bahan 😅.Tiada hari tanpa belajar,kadang langsung berhasil tapi kebanyakan gagal.Mari belajar bersama 😉🐱
Lebih banyak

Komentar (7)

ida bunda danish
ida bunda danish @ida_bundadanish
Mba, ini didiamkan yg pertama di suhu ruang kah?

Resep Serupa