Siomay Ayam Udang Homemade

Nia
Nia @mamayubbi
Jakarta, Indonesia

Ngidam siomay siang-siang belum ada yang lewat. Pertama kali bikin. Browsing sana sini. Yuk ah.. Cusss langsung aja kita bikin :)

Siomay Ayam Udang Homemade

10 orang berencana membuat resep ini

Ngidam siomay siang-siang belum ada yang lewat. Pertama kali bikin. Browsing sana sini. Yuk ah.. Cusss langsung aja kita bikin :)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
8-10 orang
  1. 500 grDada Ayam Fillet
  2. 10 buahUdang Vaname uk. 40 (cincang kasar)
  3. 400 grTepung Sagu/ Tapioka
  4. 100 grTepung Terigu
  5. 1 buahWortel (diparut)/ boleh ganti dengan Labu Siam
  6. 2 buahDaun Bawang (iris halus)
  7. 2 butirTelur
  8. 2 sdmBawang Merah Goreng
  9. 4 siungBawang Putih (dihaluskan dgn bawang merah goreng)
  10. 1 sdmMinyak Wijen
  11. 1 sdmSaus Tiram
  12. 2 sdtGula Pasir
  13. 2 sdtGaram
  14. 1 sdtMerica Bubuk
  15. 1 1/2 sdtKaldu Bubuk (sesuai selera, boleh lebih)

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Haluskan dada fillet ayam. Lalu sisihkan di wadah

  2. 2

    Masukkan semua bahan dan dada ayam fillet yang telah dihaluskan, kecuali Tepung ya. Ratakan sampai tercampur rata.

  3. 3

    Masukkan tepung sagu & terigu perlahan-lahan dan diaduk sampai tercampur rata saja, jangan terlalu lama mengaduk adonan, karena akan membuat adonan keras.

  4. 4

    Didihkan air untuk merebus adonan siomay. Bentuk bulat dengan sendok/ cetakan bakso.

  5. 5

    Rebus sebentar lalu angkat dan pindahkan ke dandang kukus. Bisa variasi dengan pare dan tahu ya mommies. Selamat mencoba :)

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Nia
Nia @mamayubbi
pada
Jakarta, Indonesia
Mom of 3 kiddos 🧑🧒🧒
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa