Bahan-bahan

  1. 7 potongdaging ayam (kucuri jeruk nipis, dan sisihkan)
  2. 2 ikatkemangi
  3. 1 btgserai
  4. 3daun jeruk
  5. 1daun salam
  6. Secukupnyakaldu jamur, gula, garam & lada
  7. Secukupnyaminyak untuk menumis
  8. 700ml. Air
  9. Bumbu halus
  10. 10 bijibawang merah
  11. 4 bijibawang putih
  12. 3 cmkunyit
  13. 2kemiri
  14. 3cabe keriting
  15. 10cabe kecil
  16. 2cabe besar
  17. 2 cmjahe

Cara Membuat

  1. 1

    Bilas ayam yg sudah diperasi jeruk nipis, kemudian rebus terlebih dahulu hingga setengah matang. Sisihkan. (buang air kaldunya)

  2. 2

    Blender/ uleg semua bumbu halus. Panaskan minyak dalam teflon. Tumis bumbu halus beserta serai, daun jeruk, daun salam. Tumis hingga wangi, dan mengental hingga mengeluarkan minyak.

  3. 3

    Masukan ayam yg sudah direbus sebelumnya. Tumis, kemudian tambahkan air, kira2 700 ml. Beri kaldu jamur, garam, gula & lada. Check rasa. Jika sudah pas. Masak hingga bumbu mengental & air surut. Kurleb 25 menit. (karena saya nggak punya teflon yg ada tutupnya, jadi masaknya agak lama)

  4. 4

    Jika sudah surut, dan bumbu kira2 sudah meresap, matikan api, dan masukan 2 ikat kemangi yg sudah dipetik & dibersihkan. Aduk rata. Dan siap disantap bersama nasi hangat 🥰. Selamat mencoba 🥰

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Margareth Juniarti
Margareth Juniarti @margarethjuniarti
pada
Indonesia
Habis masak lsg upload.Males kasih watermark.Apa adanya saja 🥰
Lebih banyak

Komentar (6)

ALma
ALma @cook_18175710
ayamnya gak di goreng dulu ya..?

Resep Serupa