Sambel Goreng Daging Pete

Novi Indah
Novi Indah @Novi_Indah3108
Manado
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 grDaging sapi has
  2. 2 papanpete
  3. 2 sdmkecap manis
  4. 5 bhbawang merah (iris tipis)
  5. 2 siungbawang putih (iris tipis)
  6. 1,5 sdmair asam jawa
  7. 2 btgserai (geprek)
  8. 2 lembardaun jeruk
  9. Secukupnyagaram, gula dan kaldu bubuk ayam
  10. Bumbu ulek
  11. 2 bhtomat ukuran sedang
  12. 25 bhCabe rawit
  13. 4 bhbawang merah
  14. 2 siungbawang putih

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih daging kemudian rebus hingga matang, potong2 daging sesuai selera, kemudian geprek hingga pipih. Sisihkan, kemudian Belah 2 pete, rendam dgn air.

  2. 2

    Rebus tomat, cabe dan duo bawang, kemudian ulek kasar, sisihkan.

  3. 3

    Masukan bawang merah dan putih yg sdh di iris ke dlm wajan yg berisi sedikit minyak, tumis hingga wangi, kemudian masukan bumbu ulek, serai dan daun jeruk, tumis lgi.

  4. 4

    Masukan daging sapi, tambahkan air secukupnya, biarkan sampai mendidih. Lalu tambahkan kecap manis, garam, gula dan kaldu bubuk.

  5. 5

    Biarkan bumbu sampai meresap ke dlm daging dan jika kuah mulai menyusut tambahkan air asam jawa dan masukan pete, masak hingga pete layu. Koreksi rasa, kalau udh pas matikan api dan siap disajikan😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Novi Indah
Novi Indah @Novi_Indah3108
pada
Manado
Cooking and baking otodidak ☺️Resep yg ditampilkan , di buat se simple mungkin , sehingga memudahkan siapapun yg mau mencoba 😊
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa