Oseng Timun Suri

6 orang berencana membuat resep ini
isti
isti @istimasak
Depok Sleman Yogyakarta

Timun suri adalah salah satu jenis buah yang banyak muncul di bulan Ramadhan. Biasanya dibikin menu untuk berbuka puasa sebagai bahan minuman. Misalnya sup buah atau diserut jadi es buah bersama selasih. Namun kali ini saya mengolahnya menjadi bahan masakan, yaitu oseng/tumis.
Iya, oseng timun suri 😍

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
2 orang
  1. 1/4timun suri ukuran sedang, dicacah lembut, remas, cuci
  2. 3 buahkacang panjang, potong pendek, cuci
  3. 1/2labu siam ukuran sedang, cacah, remas, cuci
  4. 3 butirbawang merah, cuci, potong tipis
  5. 1 siungbawang putih, cuci, potong tipis
  6. 1/4bombay, cuci, potong kasar
  7. 3 lembardaun salam
  8. 2 lembardaun jeruk
  9. Sepotongsedang laos, geprek
  10. secukupnyaGaram, kecap manis, saos tiram
  11. 100 mlair

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Tumis bawang merah, bawang putih, bombay, laos, daun jeruk hingga harum.

  2. 2

    Masukkan salam dan kacang panjang. Aduk.

  3. 3

    Masukkan labu siam dan timun suri. Aduk rata.

  4. 4

    Tambahkan garam, kecap dan saos tiram. Aduk kembali lalu tambahkan air.

  5. 5

    Diamkan sejenak. Boleh ditutup supaya meresap.

  6. 6

    Setelah air berkurang(hampir habis), cek rasa. Siap deh....

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

isti
isti @istimasak
pada
Depok Sleman Yogyakarta
pit-pitan--blonjo--masak--maem--berkebun
Lebih banyak

Resep Serupa