Klapertart Nutrijell Tanpa Oven

Shofie Lavender
Shofie Lavender @shofielavender
Bontang

Resep yang datang di kepalaku, karna malas untuk mencari kelapa muda dan mencari cara tetap menikmati klapertart. Masalah rasa saya sangat suka karna tanpa di panggang.

Klapertart Nutrijell Tanpa Oven

15 orang berencana membuat resep ini

Resep yang datang di kepalaku, karna malas untuk mencari kelapa muda dan mencari cara tetap menikmati klapertart. Masalah rasa saya sangat suka karna tanpa di panggang.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 literair
  2. 10 SDMsusu bubuk
  3. 6 SDMsusu kental manis atau 200 gr skm
  4. 6 SDMgula putih
  5. 10 SDMmaizena
  6. 2 SDMblue band
  7. 2kuning telur
  8. 2 SDTRum
  9. 100 grkenari slice sangrai
  10. 100 grkismis
  11. 2 SDTkayu manis bubuk atau lebih untuk topping
  12. 1 bungkusnutrijel kelapa
  13. 1 bungkusnutrijel anggur

Cara Membuat

  1. 1

    Masak nutrijel terlebih dahulu, dan dinginkan. Lalu keruk seperti kelapa muda. Dan saya juga membuat nutrijel rasa anggur.

  2. 2

    Masukan bahan air, susu bubuk, susu kental manis, gula, telur dan maizena aduk rata. Masak di atas kompor dengan api kecil dan terus di aduk hingga meletup. Apabila sudah masak lalu masukan blue band dan rum di aduk-aduk kembali. Masukan kenari dan kismis aduk rata. Tunggu sampai 5 menit baru bisa kita kemas.

  3. 3

    Setelah 5 menit, kita masukan kedalam wadah dan hias sesuai selera. Lalu masukan dalam kulkas, di nikmati saat dingin rasanya luar biasa enak.

  4. 4

    Ini yang nutrijel rasa anggur

  5. 5

    Apabila ingin membuat dengan susu UHT pun bisa atau air kelapa, dengan resep di atas. Yang saya buat ini tidak terlalu manis sekali tapi pas di lidah saya dan teman-teman saya atau pun keluarga, karna tidak bikin pusing manisnya. Tapi bila kurang manis bisa di tambahkan lagi gulanya. Selamat menikmati ya....

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Shofie Lavender
Shofie Lavender @shofielavender
pada
Bontang
memanggang kue tanpa oven
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa