Orak Arik Pindang Pete

Jazzy
Jazzy @jazzyjee
Semarang

Lebih suka bikin orak arik pake ikan pindang daripada pake ikan pedha, soalnya rasanya lebih pas dan ga terlalu asin. Kalo gak suka pete, silakan skip petenya 😁 kalo suka pedes, tambahin aja cabenya 😊 selamat mencoba!

Orak Arik Pindang Pete

6 orang berencana membuat resep ini

Lebih suka bikin orak arik pake ikan pindang daripada pake ikan pedha, soalnya rasanya lebih pas dan ga terlalu asin. Kalo gak suka pete, silakan skip petenya 😁 kalo suka pedes, tambahin aja cabenya 😊 selamat mencoba!

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

20 menit
  1. 4 ekorikan pindang ukuran sedang (2 keranjang ikan)
  2. 3 butirtelur
  3. 1 papanpete
  4. 4 buahcabe merah keriting
  5. 4 buahcabe hijau keriting
  6. 4 buahcabe rawit
  7. 4 siungbawang putih
  8. 4 siungbawang merah
  9. 1 ruaslengkuas / laos
  10. Minyak secukupnya untuk menumis
  11. Garam, gula
  12. secukupnyaAir

Cara Membuat

20 menit
  1. 1

    Iris semua bumbu (bawang merah, bawang putih, cabe, lengkuas, pete)

  2. 2

    Cuci bersih ikan pindang, buang bagian jeroan dan kepalanya. Potong-potong dengan ukuran sekitar 1 ruas jari (kalo saya pakai tangan). Ikan pindang di goreng sebentar sampai kecoklatan. HATI-HATI yaaa soalnya pindang kalau digoreng minyaknya meletus2

  3. 3

    Tumis bawang putih & bawang merah sampai harum

  4. 4

    Tambahkan pete, cabe, lengkuas dan tumis lagi hingga layu

  5. 5

    Masukkan ikan pindang yang sudah digoreng, tumis bersama

  6. 6

    Kocok 1 buah telur + sejumput garam. Masukkan ke dalam tumisan ikan, diamkan hingga telur 1/2 matang, aduk-aduk. (Masukkan telurnya 1 per 1 ya, kalau 1 sudah dimasukkan, kembali kocok 1 buah telur + garam)

  7. 7

    Tambahkan sedikit air (untuk melarutkan bumbu). Tambahkan garam & gula secukupnya. Jangan terlalu banyak karena pindang sudah lumayan asin. Koreksi rasa, sajikan!

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Jazzy
Jazzy @jazzyjee
pada
Semarang
Semua resep dilengkapi foto STEP BY STEP yaaa...Suka masak dan suka makan 😬
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa