Tori No Teba

15 orang berencana membuat resep ini
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 8 pcsSayap Ayam
  2. 150 GramDaging Ayam Cincang
  3. 3 sdmTepung Panir
  4. 1 ButirTelur Ayam
  5. 1 BatangDaun Bawang Cincang
  6. 50 mLAir
  7. 1 SiungBawang Putih yang Telah Dihaluskan
  8. 1/4 sdmKaldu Ayam Bubuk (Me: Royco)
  9. 1/2 sdtKecap Asin (Me: ABC)
  10. 1 sdtMinyak Wijen
  11. 1/4 sdmLada Bubuk (Me: Ladaku)
  12. 1/2 sdtGula Pasir (Me: Gulaku)
  13. 1/2 sdmGaram
  14. SecukupnyaDaun Pisang

Cara Membuat

  1. 1

    Sayap ayam dicuci bersih dan ditiriskan. Kemudian keringkan permukaan sayap ayam menggunakan tissue.

  2. 2

    Tulang diantara bagian ujung sayap dengan bagian di tengah dipatahkan kemudian ditusukkan ujung pisau ke dalam sayap melalui bagian daging yang terbuka hingga tulang terpisah dari kulit.

  3. 3

    Tulang ditarik keluar. Lakukan pada semua sayap. Bersihkan daging yang masih menempel di tulang, buang tulangnya.

  4. 4

    Di dalam mangkuk, masukkan kumpulan daging ayam yang diperoleh dari tulang, tambahkan dengan 150 gram daging ayam cincang. Kemudian masukkan semua bumbu ke dalamnya, aduk rata. Masukkan adonan ke dalam blender, tambahkan telur  dan air.

  5. 5

    Keluarkan adonan dari dalam blender tambahkan daun bawang cincang dan tepung panir. Masukkan adonan ayam ke dalam sayap yang telah kosong, dengan menggunakan ujung jari, dorong adonan sehingga memenuhi seluruh sayap. Lakukan hingga adonan habis.

  6. 6

    Siapkan kukusan, alasi saringan kukusan dengan lembaran daun pisang agar tidak lengket. Masukkan sayap ayam ke dalam kukusan, kukus selama 25 menit.

  7. 7

    Minyak goreng dipanaskan kemudian goreng sayap ayam hingga coklat keemasan.

  8. 8

    Setelah matang, angkat sayap ayam dan ditiriskan. Sayap ayam siap dihidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Garnis Linda Pamella
Garnis Linda Pamella @garnispamella
pada
Depok
A Happy Wife👰👩‍👦‍👦👩‍🍳
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa