Bakso jamur tiram tanpa daging/ayam

DaruDewi
DaruDewi @daru_dewi
Kalasan Yogyakarta Indonésia

Serba Jamur .. berbagi inspirasi buat teman teman semua, ini jamur tiram yg ternyata enak banget kalau dibuat bakso ,resep saya gugling di resep Nusantara , ini tanpa daging ,bikinnya pun simpel ,anti ribet , kalau bikin nya dalam jumlah yg banyak bisa di simpan di frezzer dan setiap kita butuh tinggal di pakai
#AntiRibet
#SiapLebaran
#Cookpadcommunity_yogyakarta
#Resolusi2019

Bakso jamur tiram tanpa daging/ayam

Serba Jamur .. berbagi inspirasi buat teman teman semua, ini jamur tiram yg ternyata enak banget kalau dibuat bakso ,resep saya gugling di resep Nusantara , ini tanpa daging ,bikinnya pun simpel ,anti ribet , kalau bikin nya dalam jumlah yg banyak bisa di simpan di frezzer dan setiap kita butuh tinggal di pakai
#AntiRibet
#SiapLebaran
#Cookpadcommunity_yogyakarta
#Resolusi2019

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grjamur tiram,cuci bersih
  2. 125 grtepung sagu
  3. 2 butirputih telur
  4. 2 siungbawang putih haluskan
  5. 1/2 sdtlada bubuk
  6. 1/2 sdtgaram
  7. Secukupnyakaldu bubuk / penyedap
  8. Bahan kuah:
  9. secukupnyaLada bubuk
  10. 2 siungbawang putih cincang kasar,goreng
  11. Secukupnyabatang bawang daun yg dipotong potong
  12. Kaldu bubuk secukupnya / bumbu instan kuah bakso secukupnya
  13. Pelengkap :
  14. Mie kuning/ bihun rebus,tiriskan
  15. Secukupnyadaun bawang dan seledri
  16. Bawang merah goreng
  17. Kecap manis
  18. Saus sambal

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan bahan,kukus jamur kurang lebih 5 menit,angkat dan peras jamur,kemudian potong potong jamur kemudian haluskan,pakai ulekan saja tanpa blender karena akan terlalu halus

  2. 2

    Kemudian dalam wadah masukkan tepung sagu / Aci,putih telur,bawang putih halus,garam,lada bubuk,penyedap atau kaldu bubuk dan jamur tiram yg telah dihaluskan tadi,aduk hingga semua bahan tercampur rata dan Kalis,(boleh tambahkan tepung sagu ya moms..kalau suka tekstur yg kenyal) kemudian ambil secukupnya adonan,bulatkan dengan tangan atau sendok lakukan hingga semua adonan habis

  3. 3

    Didihkan air rebus bulatan bakso hingga matang (mengapung),angkat dan tiriskan

  4. 4

    Siapkan bahan kuahnya : rebus air hingga mendidih masukkan bawang putih goreng,lada bubuk,kaldu bubuk/ bubuk instan kuah bakso tambahkan potongan batang bawang daun koreksi rasa sisihkan,siapkan pelengkap untuk bakso mie kuning / bihun rebus,bawang merah goreng dan daun bawang serta seledri iris

  5. 5

    Penyajian : siapkan mangkuk berisi bahan pelengkap,tambahkan bakso Serta kuahnya sajikan dengan saus sambal dan kecap manis..semoga suka

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
DaruDewi
DaruDewi @daru_dewi
pada
Kalasan Yogyakarta Indonésia
Ig daru_dewiThanks,God i'm Blessed
Lebih banyak

Komentar (21)

Nur Endah
Nur Endah @cook_NurE
Bun ini teksturny gimana ya? Apa kenyal kayak cilok? Soalnya klo liat fotonya sekilas mirip cilok

Resep Serupa