Nasi Kabsah Ayam

zakky Almacca
zakky Almacca @cook_5617758

Bismillahirrohmanirrohim....
Assalamualaikum Wr.Wb
Dikarenakan kami sering ada acara Majlis Maulid, dan banyak tamu dari Habaib, Poro Kyai , Ust dan Sesepuh Agama, maka saya perintah istri saya untuk membuat Kabsah Ayam (Mengingat ada banyak Kyai yang sudah sepuh tak berani Kambing)...
Beberapa ramuan dari mana saja yang sudah ada kami coba dan merasa ada yang kurang maka kami mencoba memberikan tambahan Variasi agar lebih Maknyus dan agar mudah di terima sama lidah Indonesia....
Dan ini adalah hasil terbaiknya...
Dan kami masih melakukan riset ini agar mendapatkan racikan terbaik makanya bumbunya banyak banget...
Kami sangat berterima kasih bila ada masukan buat kami....
Ini sudah di edit 9 kali perubahan racikan bumbu menyesuaikan lidah Indonesia yg terbaik dan rasanya lebih wow mulut tak mau berhenti inginnya makaaan terus...
Perubahan edit pada jumlah kismis diperbanyak, memperlama kukusan ayam agar lebih empuk, Penambahan paprika Hijau dan Merah, Pala,mentega, Lada hitam,dan mengurangi minyak,serta menghilangkan minyak samin...
Rasa rempah dominan akan tetapi tidak eneg sehingga perut bisa terisi maximal, itulah kenapa beras 1/4 kg habis buat 5 orang karna ya emang enak bangeeeet pakai bgt....

Gara gara racikan luar biasa ini saya dapat job masak di acara Haul di beberapa majlis demi menjamu Kyai dan Ulama besar...

Ingat tak boleh pakai Moto atau Micin karna merusak kesehatan...

Nasi Kabsah Ayam

Bismillahirrohmanirrohim....
Assalamualaikum Wr.Wb
Dikarenakan kami sering ada acara Majlis Maulid, dan banyak tamu dari Habaib, Poro Kyai , Ust dan Sesepuh Agama, maka saya perintah istri saya untuk membuat Kabsah Ayam (Mengingat ada banyak Kyai yang sudah sepuh tak berani Kambing)...
Beberapa ramuan dari mana saja yang sudah ada kami coba dan merasa ada yang kurang maka kami mencoba memberikan tambahan Variasi agar lebih Maknyus dan agar mudah di terima sama lidah Indonesia....
Dan ini adalah hasil terbaiknya...
Dan kami masih melakukan riset ini agar mendapatkan racikan terbaik makanya bumbunya banyak banget...
Kami sangat berterima kasih bila ada masukan buat kami....
Ini sudah di edit 9 kali perubahan racikan bumbu menyesuaikan lidah Indonesia yg terbaik dan rasanya lebih wow mulut tak mau berhenti inginnya makaaan terus...
Perubahan edit pada jumlah kismis diperbanyak, memperlama kukusan ayam agar lebih empuk, Penambahan paprika Hijau dan Merah, Pala,mentega, Lada hitam,dan mengurangi minyak,serta menghilangkan minyak samin...
Rasa rempah dominan akan tetapi tidak eneg sehingga perut bisa terisi maximal, itulah kenapa beras 1/4 kg habis buat 5 orang karna ya emang enak bangeeeet pakai bgt....

Gara gara racikan luar biasa ini saya dapat job masak di acara Haul di beberapa majlis demi menjamu Kyai dan Ulama besar...

Ingat tak boleh pakai Moto atau Micin karna merusak kesehatan...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

3 Jam
5 orang
  1. 250 gramBeras Basmati
  2. 1/2Ayam Kampung
  3. 900 MlAir Matang
  4. 1 BuahBawang Bombay (Cincang)
  5. 1 sdtMinyak Goreng
  6. 2 sdmMentega
  7. 4 BuahBawang Merah (Cincang)
  8. 1/2 BuahPaprika Hijau (Cincang)
  9. 1/2 BuahPaprika Merah (Cincang)
  10. 1/2 JariTelunjuk Laos
  11. 1/2 Jari KelingkingJahe
  12. 2 LembarDaun Salam
  13. 1 BuahTomat (Potong Dadu Kecil)
  14. 1 sdmGaram (Bumbu)
  15. 4 BijiCengkeh (Bumbu)
  16. 1 sdmBubuk Ketumbar (Bumbu)
  17. 2 sdtBubuk Kayu Manis (Bumbu)
  18. 1 sdmBubuk Kunyit (Bumbu)
  19. 1 sdtBubuk Jintan (Bumbu)
  20. 1/2 sdtbubuk lada hitam (Bumbu)
  21. 1/2 sdtBubuk Pala (Bumbu)
  22. 1/2 sdtBubuk Kapulaga (Bumbu)
  23. MangkokAluminium Foil (Dibuat Mangkok unt tempat Arang)
  24. SeleraKismis Tergantung banyak enak juga
  25. SecukupnyaArang

Cara Membuat

3 Jam
  1. 1

    Siapkan Bahan Bahan Bumbunya Lihat Gambar (Bahan dengan tulisan Bumbu)

  2. 2

    Siapkan Tomat di potong dadu dan Bawangnya atau potong sesuai selera

  3. 3

    Siapkan Paprika Merah dan Hijau potong sesuai selera

  4. 4

    Siapkan Bawang Bombay potong Sesuai Selera

  5. 5

    Oke setelah semua di siapkan mulai memasak dengan menumis

  6. 6

    Tumis Minyak Goreng, Bawang Bombay, Bawang Merah,Laos, Jahe, Daun Salam dan Paprika ditumis sampai layu

  7. 7

    Tumis Tomat beserta Bumbu Bumbunya

  8. 8

    Ditumis sampai Harum

  9. 9

    Setelah Harum masukkan Ayam dan ikut di tumis kira kira bumbu sudah tercampur...

  10. 10

    Masukkan Air 800-900 ml dan kemudian rebus hingga mendidih

  11. 11

    Setelah Mendidih Kecilkan Api hingga 1,5 Jam, ditutup yaaa (Bahasa Jawa Di Ungkep) agar ayam bisa empuk maknyus...

  12. 12

    Ini tambahan saja (dipakai monggo bila tidak silahkan) agar melengkapi rasa asam manis dari Kismis bisa dimasukkan di menit 45... Dari komentar poro Kyai suka Kismis jumlah banyak karna Asam Manis benar benar mewarnai lidah ketika gigi mengunyahnya...

  13. 13

    Setelah 1,5 Jam, angkat ayamnya... Dan taruh ayam di tempat lain... Serta kukus saja ayamnya terpisah tempat dengan beras agar lebih empuk...

  14. 14

    Masukkan beras kedalam kaldu ayam sambil di aduk (Aron)

  15. 15

    Matikan Api, Tunggu Sebentar kemudian Kukus Beras Aron

  16. 16

    Masukkan Arang (Bakar arang dahulu hingga Terbakar) di atas beras aron yang bermangkuk aluminum foil atau bila punya mangkuk tahan api boleh. Arang di gunakan agar mengurangi bau prengus untuk masakan kambing cuman karna ayam arang dikit aja...

  17. 17

    Kukus beras Hingga Matang... Bila sudah matang Buang Arangnya....

  18. 18

    Sajikan Hasil masakan dilengkapi dengan acar dan ayamnya. Unt acar silahkan di buat sendiri menurut selera anda...

  19. 19

    Maaf kan saya telah membuat resep ini karna anda akan mendapatkan tekanan dari suami yang selalu minta dimasakin tiap hari.... Mengingat waktu proses masak menyita banyak waktu...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
zakky Almacca
zakky Almacca @cook_5617758
pada

Komentar (4)

Lailazegaff
Lailazegaff @lailazegaff
Assalamu'alaikum salam kenal bun.. Jika menggunakan ayam broiler membutuhkan waktu sebentar saja ya bu? Lalu ayam nya tdk digoreng ya setelah diungkep?

Resep Serupa