Bolen Pisang Coklat (korsvet)

Lilis_DapoerTara
Lilis_DapoerTara @Lilis_DapoerTara
Surabaya

Ada lebihan stock korsvet dan pisang, di bikin aja pisang bolen.kakak, si sulung doyan banget ini.

#DirumahAja
#cookpadcommunity_surabaya
#FestivalRamadanCookpad
#RamadanPenuhIdeMasakan
#DapoerTara
#TiketMasukGoldenApron3

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 gramtepung terigu
  2. 2kuning telur
  3. 1 sdmsusu bubuk
  4. 50 gramgula pasir
  5. 100 mlair dingin(jgn dituang semua)
  6. 1/2 sdtbaking powder
  7. 75 gramkorsvet
  8. Pisang raja/kepok
  9. Mises coklat / dcc/selai cokkat
  10. Olesan:
  11. 1 butirkuning telur + 2 sdm susu cair

Cara Membuat

  1. 1

    Campur tepung terigu, kuning telur, gula baking powder dan susu bubuk. Lalu uleni sambil di tuang air (sedikit demi sedikit sampai kalis, jika sdh hentikan pemakaian air).

  2. 2

    Setelah adonan kalis, bulatkan adonan lalu gilas dengan rolling pin. Letakkan korsvet di tengah, lalu lipat adonan seperti amplop.

  3. 3

    Setelah itu digilas lagi perlahan. bentuknya seperti amplop lagi. Lipat lagi samai 3x atau lebib gpp, sampr pegal. Hihi. Setelah dipotong bentuknya berlayer. diamkan adonan selama 30 menit di dalam kulkas.tapi saya biarkan di suhu ruang, ga nutut soalnya mau dipake buka puasa..

  4. 4

    Kemudian bulatkan adonan satu persatu, timbang kira2 50 gram lalu gilas dengan rolling pin hingga tipis. Isi dengan pisang dan coklat. Lipat seperti amplop dan bagian atas diolesi dengan bahan olesan.

  5. 5

    Panggang di oven selama 30 menit dengan suhu 180 derajat. Sesuaikan dengan oven masing-masing. Saya kehabisan pisang, saya pakai tape.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Lilis_DapoerTara
Lilis_DapoerTara @Lilis_DapoerTara
pada
Surabaya
IG : @lilis_dapoertara❤️Kitchen enthusiasts🍪 Happiness is homemade🍲Hobby masak & baking.☀️Stay positive, keep practice and enjoy the process
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa